Honda BeAt Bink Racing Sapu Bersih Podium Matic 130 Frame Standar di Drag Bike Jababeka

Honda BeAt Bink Racing Sapu Bersih Podium Matic 130 Frame Standar di Drag Bike Jababeka
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.net – Binx Racing Mandiri Motor sapu bersih podium teratas Matic 130 cc Frame Standar. Raihan ini didapat pada event Pro Liner Uma Racing Boy Maniak Drag Bike 201m (14/8) di Jababeka, Cikarang, Bekasi. Tim yang dikomandoi Tobing selaku mekanik turunkan motor Honda BeAT andalannya yang sudah tidak asing dikalangan drag bike kelas 130cc Matic frame standar.

Memang motor besutan Binx Racing ini sudah tidak asing terutama di kelas 130 cc frame standar. Motor ini sengaja diriset untuk turun di kelas tersebut meski hanya di beberapa event yang ada kelas tersebut. Pada kesempatan ini di event Pro Liner Uma Racing Boy Maniak Drag Bike 201m, motor Honda Beat ini sapu bersih podium 1,2 dan 3.

NHKhelm
Eko Sulistyo diatas Honda Beat Binx Racing
Eko Sulistyo diatas Honda Beat Binx Racing

Pada posisi satu, Osenk Tanxian yang mendapat waktu terbaik. Sedangkan pada posisi ke 2 ada pembalap Rully PM dan posisi ke tiga diisi oleh pembalap kawakan Eko Sulistio atau biasa dikenal Eko Kodok. Mendapat tiga podium dengan satu motor ini masih dirasa belum cukup bagi sang mekanik. Sebab motor ini masih belum seperti keinginan mekanik. Sebelum kembali turun, Tobing akan kembali riset motornya.

“Hasil bagus, tapi motor ini waktunya mundur. Kita akan kembali bongkar lagi untuk nanti di event Kejurnas. Kita akan lakukan perubahan,” ujar Tobing saat berbincang dengan BalapMotor.Net di gelaran kemarin.

Pada event akhir pekan kemarin, Motor Binx Racing ini mencatatkan waktu tercepatnya 9.367 detik yang ditorehkan Osenk Tanxian. Sedangkan Rully PM menorehkan waktu 9.485 detik. Lalu Eko Kodok mencatatkan waktunya 9.570 detik dengan motor yang sama. Osenk Tanxian selaku pencetak waktu terbaik ini memberi komentar mengenai motor matic 130cc milik Binx Racing.

Osenx diatas Beat Binx Racing
Osenx diatas Beat Binx Racing

“ Sebenernya masih kurang puas dengan hasil kemarin. Masalahnya timenya mundur. Ini motor ganti knalpot, kalau knalpot yang dulu atasnya jalan, kalau yang sekarang bawahnya cepet. Kita harus kembali prepare untuk turun di Kejurnas nanti. Rasa sedikit senang saya dapat setelah motor ini bisa sapu 3 podium teratas,” ujar Osenk Tanxian.”Saya juga senang karena bisa berkolaborasi sama pembalap pembalap senior. Seperti mas Eko Kodok dan Rully PM. Banyak pelajaran dan bagaimana cara memahami karakter mesin,” tambah Osenk.

Selain itu, ada komentar dari pembalap kawakan Eko Kodok yang mampu mendarat di podium ketiga dengan motor milik tim asal Tangerang Selatan, Binx Racing Mandiri Motor. Dirinya masih penasaran dengan motor racikan Tobing selaku mekanik.

Eko Sulistyo
Eko Sulistyo

“ Saya belum merasakan sebelumnya motor ini atau motor matic 130 cc. Ini pertama kalinya. Komentar mengenai motor ini ya seharusnya motor bisa tembus kepala 8 besar, soalnya motor matic 155 aja bisa tembus kepala 7 besar,” komentar dari Eko Sulistio. Selamat lepada Bix Racing, #MariBerprestasi. [ dewa ]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAkhir Pekan Yang Sempurna Bagi Zarco
Artikulli tjetërAditama Racing Team, Baru Berdiri Langsung Berprestasi, Tahun Depan Full Motoprix
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013