BalapMotor.Net – Race MotoGP Australia yang berlangsung pada akhir pekan ini (28/10) sangat seru, sejak lap awal para pembalap tak ada yang mau mengalah, jarak antar pembalap begitu rapat, saling salip pun tak bisa terhindarkan.
Marc Marquez yang memulai balapan dari posisi terdepan, sejak lap awal tancap gas, langsung menjauhkan diri rombongan. Sementara itu Dovi, Rossi, Iannone terus membuntuti. Sayang, Marquez harus masuk pit dan tak bisa lanjutkan balapan karena kondisi motornya rusak akibat insiden dengan Zarco. Zarco yang tampil agresif tak bisa mengendalikan motornya di tikungan pertama lap keempat, akhirnya motor M1 miliknya menyenggol ban belakang Marquez, Zarco pun terjatuh.
Balapan semakin panas dan seru, cuaca yang bersahabat membuat para pembalap tak takut untuk terus memacu kuda besinya. Situasi ini dimanfaatkan Maverick Vinales yang datang dari rombongan kedua, untuk salip Dovi yang berada di posisi terdepan.
Vinales pun berhasil manfaatkan momentum ini, salip Dovi dan konsisten berada di depan, nyaris tak tersentuh. Persaingan sengit terjadi di rombongan kedua, para pembalap tiga pabrikan berbeda Ducati, Yamaha dan Suzuki terus adu cepat demi meraih posisi podium.
Bautista yang menggantikan posisi Lorenzo secara mengejutkan mampu berada di posisi kedua, bahkan kalahkan Dovi untuk beberapa lap. Iannone yang berada di posisi ketiga sempat lakukan kesalahan ketika melebar di tikungan, alhasil terlempar ke posisi lima.
Memasuki beberapa lap menjelang berakhirnya balapan, persaingan semakin ketat di rombongan kedua, sementara Vinales mantap di posisi pertama. Dua pembalap yang dulunya pernah berada dalam satu tim, berebut untuk posisi kedua. Namun, Iannone yang punya ritme balapan lebih bagus akhirnya mampu berada di posisi runner up, Dovi terus berikan tekanan hingga lap terakhir.
Hasilnya Maverick Vinales menjuarai MotoGP Australia, sekaligus akhiri paceklik kemenangan buat Yamaha musim ini, Andrea Iannone finish di posisi kedua, dan Andrea Dovizioso finish di posisi ketiga. Berikut Hasil Lengkap Race MotoGP Australia. [DK]