Gagal Jadi Pengganti Rossi di Valencia Karena Beda Sponsor, Toprak Mengaku Sedih

Toprak saat menjajal Yamaha R1 spek 2021 di Jerez | Foto : WorldSBK
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) sempat digantikan oleh rider Amerika Garrett Gerloff pada sesi hari pertama GP Eropa karena Rossi masih positif covid-19.

Meskipun akhirnya kembali tarung di sesi FP3 sampai dengan race setelah dinyatakan negatif covid-19, Garrett Gerloff tentu saja mendapatkan moment spesial yang tak terlupakan. Gerloff berkesempatan menjajal Yamaha M1 dan bersaing pada FP1 dan FP2.

NHKhelm

Ternyata, sebelum tawaran menggantikan Rossi ditujukan kepada Gerloff, Toprak Razgatlioglu sudah dihubungi oleh Yamaha. Tetapi, karena masalah perbedaan sponsor, maka Toprak gagal menggantikan Rossi.

Toprak sendiri disupport oleh minuman energy Red Bull, dan ini berbeda dengan tim Monster Energy Yamaha MotoGP yang sponsor utamanya Monster Energy. Makanya Toprak gagal. Mengenai hal tersebut, pembalap Turki ini ternyata bersedih.

“Rossi? Yamaha sempat mengubungi saya untuk menggantikannya di Valencia. Sayangnya bagaimanapun saya tidak bisa memanfaatkan kesempatan tersebut karena alasan terkait sponsor. Saya minta maaf, padahal impia setiap pembalap adalah mengendarai MotoGP setidaknya sekali dalam hidup mereka,” ungkap Toprak Razgatlioglu.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakTakaaki Nakagami Incar Podium di MotoGP Portugal 2020 Usai Tampil Mengecewakan di MotoGP Valencia 2020
Artikulli tjetërAstra Motor Perkenalkan All New Honda Scoopy Secara Virtual
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013