Gadhuro Drag Bike: Mio H Putra 969 Racing Dominasi Penyisihan Matic 200

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Matic TU 200cc milik tim H. Putra 969 Racing Team berhasil mendominasi jalannya babak penyisihan di kejuaraan Gadhuro Drag Bike Series putaran ketiga yang berlangsung di sirkuit NP. Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta (24/4).

Pacuan yang digarap mas Andi dari ASR tersebut meraih predikat tercepat lewat joki Hendra Kecil. Selain itu, dua pembalap lainnya yaitu Ayip Rosidi dan Agung Benggol juga menempatkan dirinya di posisi ketiga dan keempat.

NHKhelm

Hasil awal yang cukup memuaskan. Final Minggu besok Matic dengan kelir khas H Putra ini menjadi salah satu unggulan. Terlebih, torehan waktu yang dicatat Hendra Kecil cukup istimiewa yaitu tembus 7,296 detik.

Matic TU 200cc H. Putra 969 Racing Team

“Untuk karakter motor ini saya sudah hafal betul. Pokoknya tinggal fokus start dengan baik, selebihnya sudah yakin dengan kapasitas mesin,” ungkap dragster asal Magelang itu. Sementara sang mekanik mengaku bersyukur bisa menempatkan pembalapnya di jajaran atas penyisihan tadi.

“Alhamdulillah, semoga final besok masih diberikan kemudahan dan kelancaran. Kalau harapan bisa ciptakan best time yang lebih bagus, insyaallah!” jelas tunner yang bermarkas di Bandung ini.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAben Racing Hadirkan Bebek Sleep Engine Injeksi, Karya Kolaborasi Leon Chandra & Kecil Madiun
Artikulli tjetërGadhuro Drag Bike: Gerry Percil Tercepat Penyisihan Sport TU, Yellow Gank Semakin Dominan