Fokus Cari Settingan Terbaik!! Wawan Wello Siap Balas Dendam di Oneprix

Aksi Wawan Wello saat latihan jelang Oneprix dengan pacuan MX King (MP1)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dengan hasil yang kurang baik pada saat mengikuti gelaran Oneprix pada musim 2019, Wawan Wello siap membalaskan dendamnya di musim 2021 ini. Tidak heran jika Wawan Wello saat ini terus fokus mencari settingan terbaiknya.

Hal ini terlihat dimana Wawan Wello melakukan latihan sendiri dan tidak ditemani rekan setimnya di Revolution Liquid Ratna Racing kemarin (14/6). Wawan Wello yang belum menemukan settingan terbaik, menambah waktu settingnya di sirkuit Sentul Karting, Bogor.

NHKhelm

Ini tentunya guna menghadapi ronde pertama Oneprix 2021 yang akan bergulir pada akhir pekan ini (19-20/6). Wawan Wello sendiri mengaku masih kaku saat memacu MX King di trek Sentul. Ini dikarenakan Wawan Wello yang akhir-akhir ini cukup sering balap 2 tak.

Wawan Wello saat diwawancari Didit Luvo

“Saya setting motornya sedikit agak kaku, karena lama tidak balapan. Ini sudah tiga hari latihan, kemarin sudah sama Rio sama Gofar. Ini karena saya lama tidak pegang MX-King, sebelum-sebelumnya 2 tak terus, sekali pegang MP1 malah pusing. Feelingnya ilang semua,” ungkap Wawan Wello.

Wello sendiri juga mengaku akan terus melakukan setting sampai ketemu. “Latihan terus ini tergantung sampai sedapatnya sih. Tapi Insya Allah hari ini dapat,” ungkap Wawan Wello yang diwawancarai penulis kemarin (14/6).

Dengan memacu MX-King tim Revolution Liquid Ratna Racing yang merupakan hasil karya dari engine builder Racetech Performance, Wawan Wello cukup optimis untuk menghadapi musim 2021 ini. “Ya semoga ini mas, semoga saya bisa balap dendam dari 2019,” semangat Wawan Wello. | Luvo

Tonton Juga Video Wawancara Eksklusifnya :

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakART Yogyakarta Tarungkan 9 Pembalap di Oneprix, Ada Yang Baru Nih..
Artikulli tjetërLorenzo Bela Quartararo Soal Kancing Baju
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013