BalapMotor.Net – Seri ke-4 atau putaran final Yamaha Sunday Race 2018 yang diramaikan 221 starter dan berlangsung di Sirkuit Sentul Bogor, Jawa Barat (12 Agustus) begitu meriah. Berbagai acara tersaji apik. Begitu memuaskan ribuan bikers yang datang dari berbagai komunitas. Mereka sangat menikmati berbagai acara yang tersaji dan begitu kompak dalam kebersamaan.
“Kita memasuki seri ke-4 atau babak final Yamaha Sunday Race 2018. Yamaha Sunday Race sudah berjalan selama 4 tahun dan saya mengucapkan terimakasih atas peran-serta semua pihak yang terlibat. Pada akhir September, kita akan menyelenggarakan balap ketahanan Endurance Festival di Sirkuit Sentul. Apresiasi Yamaha untuk teman-teman komunitas, termasuk akan berlangsung bersamaan dengan Customer Day,” terang M Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (PT. YIMM) yang hadir langsung di sentul.
Wujud kebersamaan berlangsung dalam momen Victory Lap trek Sentul yang diikuti 300 peserta dari 1.034 unit motor yang melakukan registrasi. Mereka melakukan dan menikmati sensasi memutari lintasan balap terbesar di tanah air ini. Tidak hanya itu, teman-teman bikers juga diajak untuk menikmati berbagai permainan (games), panggung musik, freestyle, kontes motor dan lain-lain.
“Tercatat 45 komunitas Yamaha Vixion se-Jabodetabek yang ikut meramaikan final Yamaha Sunday Race 2018 ini. Kita semua menikmati berbagai acara ini,” ujar Widodo, akrab disapa Kang Dodo selaku koordinator komunitas puluhan klub tersebut. Sebagian besar klub yang hadir dibawah naungan Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI).
Makin spesial, Yamaha Sunday Race 2018 Sentul juga menyuguhkan banyak activity-exhibition. Ini kegiatan yang memiliki misi apresiasi konsumen Yamaha. Mulai lomba mewarnai yang mana ambil-bagian 540 orang, lomba karnaval anak (34 orang), lomba masak (10 group), lomba tarik-tambang, juga Aerobic yang diramaikan 103 orang, lomba futsal, lomba karaoke, band competition dan marching band.
Disamping itu, juga ada Fun Riding Competition yang tercatat diikuti 75 orang. Disiapkan trek khusus dengan berbagai tikungan yang variatif. Termasuk adapula test-ride Yamaha Lexi. Bahkan anak-anak SMK juga melakukan test-ride. Sebelumnya pada hari Sabtu (11 Agustus) sebanyak 267 siswa dan 36 guru diberikan edukasi dunia balap dengan mengunjungi paddock tim.