Final BSMC Demak: Duo Rookie Berpeluang, Waspada Senior!

Final BSMC Demak: Duo Rookie Berpeluang, Waspada Senior!
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – BSMC putaran ketiga yang merupakan partai final dari BSMC Drag Bike Series 2017 bakal menjadi tontonan yang menarik dan seru. Pertarungan sengit dalam perebutan tahta juara umum ini bakal tersaji di Sirkuit Mranak, Demak pada Kamis esok, (11 Mei). Terlebih bagi pembalap yang punya poin tinggi, tentu akan bertarung habis-habisan.

Klasemen sementara masih dipegang pembalap Jatim, atas nama Gerry ‘Percil’ Setiawan dengan 111 poin. Bocah asal Madiun yang membawa nama Sanjaya Jet Jogjakarta ini memang terbilang moncer dalam serial event BSMC. Terlebih tahun lalu, Doi juga berpredikat sebagai juara bertahan BSMC 2016 yang kala itu masih berstatus pemula. “Kita hadir kak, persiapan sudah matang. Kamis dini hari kita akan meluncur ke Demak.” Jelas Gerry Percil.

NHKhelm

Nah, untuk runner up sementara dihuni dragster senior asal Kebumen, Jateng. Rully PM walau tertinggal 37 poin atas Gerry Percil tapi peluang masih terbuka. Terlebih BSMC sendiri menyajikan 7 kelas yang masuk dalam hitungan poin. Ayah dari Azzahra Putri Wibowo juga punya modal pengalaman dan mampu tampil tenang dalam ketatnya persaingan. “Insyalloh gas kak. Peluang masih ada, optimis dan semangat”. Singkat Rully PM.

Waspadai pula Dicky Galih Ardiansyah. Joki asal Temanggung ini punya sokongan pacuan istimewa. Bersama V-Reinz Bali Quen, Dia dibekali motor ‘hampir’ untuk semua kelas poin. Jadi, secara logika dia lebih paham dengan karakter motor semasa riset dan setting. “Bissmillah saja kak. Kalau rezeki gak kemana, yang penting usaha dulu.” Ujar Dicky GA.Final BSMC Demak: Duo Rookie Berpeluang, Waspada Senior!

Dua Juara Bertahan

Sekilas info saja. Dicky GA yang berada di posisi tiga klasemen sementara juga merupakan juara bertahan BSMC 2016. Hanya saja Dicky menjadi juara umum saat BSMC Series 2016 putaran yang pertama. Kala itu finalnya di Magelang, Jateng. Kalau Gerry juara umum pada putaran yang ke-2 BSMC Series, yang finalnya di Bulan Januari 2017, di Purbalingga.

Gerry membawa nama Jatim, walaupun sokongan motornya asli Jogjakarta. Sementara Rully PM dan Dicky bisa di sebut tuan rumah, karena mereka Jateng. Nah, siapa yang akan menjadi Juara Umum dalam BSMC Drag Bike Series 2017? Menarik kita tunggu. Duo Rookie bersaing ketat dengan senior.

Eits, jangan lupa. Waspadai pula gangguan dari Joki lain. Demak adalah Kiki Codet ‘punya kawasan’. Juga Eko Chodox (Semarang)  yang di Sragen kemarin tampil luar biasa. Mereka tampil tanpa beban. Tapi jelas, target ingin menjadi yang terbaik.

Yuk Gass.., Kamis 11 Mei 2017! | @yugo.aolFinal BSMC Demak: Duo Rookie Berpeluang, Waspada Senior!

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakCorner Matic Race (Cimahi): Makin Seru Dengan Hadirnya Kelas Baru “N-Max”, Nih Regulasinya
Artikulli tjetërLorenzo Optimis Hadapi Musim Ini Setelah Tes di Jerez
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.