F1ZR 125cc Garage 2 Tak Makasar, Terbaik di Road Race Banga Malino, Gowa – Sulsel

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – F1ZR Garage 2 Tak yang notabenya berasal dari Makasar sukses jadi yang terbaik di kelas bebek 2T STD 130cc dalam kejuaraan A’Kio Road Race 14-15 Maret 2020 kemarin.

Pembalapnya adalah Ian Permana. F1Zr berkelir biru racikan Garage 2 Tak ini tampil begitu digdaya di sirkuit Kota Bunga Malino, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Motor milik bos Opang ini tampil apik dan tak terlawan. Juara 1 kelas open dan kedua di lokal Sulawesi.

NHKhelm

Soal mesin awal sendiri katanya diorder dari mas Fiul Wardhana yang berasal dari Jawa Timur sebelum diracik lagi oleh Garage 2 Tak. Juga sudah diuji coba dalam event Road Race di Bondowoso dan Jember.

Aksi Ian Permana dengan F1ZR Garage 2 Tak

Dari data hasil A’Kio Road Race sendiri ada kesalahan nama tim di kelas bebek 2T STD 130cc tersebut. “Sebenarnya Ian pakai motor dari kita, yaitu Garage 2 tak. Ada kesalahan penulisan nama tim dari panitia,” ungkap punggawa Garage 2 Tak.

Nah, Garage 2 Tak sendiri merupakan bengkel yang terbentuk secara bersama-sama. Ibarat kata seperti reuni dari anak-anak motor jaman SMA yang menjadi satu kesatuan dan menjadi sebuah keluarga Garage 2 Tak. Mereka sama-sama hobi motor. Mereka pun sudah langganan meraih podium juara bebek 2T STD di event Sulawesi.

“Kita ikut kejuaraan dari tahun 2020, kalau untuk motor ini merupakan mesin baru dan perdana tampil di Gowa kemarin. Spek motornya diameter piston 54,5 porting tinggi transfer 39 dan exhsaus 24. Kompresi 6:1 dan rasio 1(14:36) 2 (16:27) 3(19:24), 4 (25:26),” pungkasnya.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakJadwal Balap Tak Menentu, Dorna Siapkan Subsidi Bagi Tim MotoGP
Artikulli tjetërGaleri Foto Best Moment Lampung Speed Road Race 2020