Enea Bastianini Masih Belum Tenang Meskipun Catat Rekor Best Time Mandalika

Enea Bastinaini | Foto: Speedweek
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Hampir semua pembalap meningkatkan catatan waktunya pada Practice (sore) kejuaraan dunia MotoGP putaran ke-15 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok.

Termasuk Enea Bastianini yang keluar sebagai pembalap tercepat. Rider pabrikan Ducati itu pada FP1 sendiri hanya di posisi ke-9, namun ia melahap trek Mandalika dengan lebih baik di sesi penentuan menjuju kualifikasi ini.

NHKhelm

Bestia menorehkan best time 1:29,630 detik. Ia sementara menjadi pemilik rekor baru di sirkuit kebanggaan Indonesia ini. Unggul dari dua pembalap Pramac Racing, Jorge Martin dan Franco Morbidelli. Meskipun hasil ini bagus, namun ia mengaku belum tenang.

Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team)

Meskipun saya senang dengan hari ini dan hasilnya, sektor kedua masih membuat saya khawatir. Saya selalu kehilangan sepersepuluh atau dua di sana dan belum menemukan jawabannya. Saya harus terus mengerjakannya besok,” ujar Bastianini dilansir dari speedweek.

Kualifikasi Sabtu besok, Bestia sendiri belum terlalu yakin bisa mempertahankan waktu terbaiknya ini. “Kualifikasi masih akan sangat sulit karena ada begitu banyak pembalap yang sangat cepat dan semuanya harus berjalan baik. Kami pasti membutuhkan putaran yang sempurna besok.” jelasnya. (***)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Free Practice Sore Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2024
Artikulli tjetërModal Bagus! Aldi dan Galang Start Baris Terdepan di WorldSSP300 Aragon