BalaMotor.Net – Siapa yang tidak mengenal sosok yang satu ini. Sosok yang dikenal low profile namun ganas di sirkuit ini memang sudah tidak asing namanya di kancah dunia drag bike Indonesia. Bagaikan sayur tanpa garam, begitulah kiranya digambarkan bila suatu gelaran drag bike tidak disertai hadirnya Eko Chodox. Skill dan profesionalisme yang selalu dikedepankan olehnya, mampu mengatarkan dirinya mengemban julukan Si Raja Drag Indonesia.
Dalam julukan yang dipikulnya, tentunya ada tanggung jawab yang juga harus dipikulnya. Tanggung jawab untuk mengembangkan dan memajukan dunia drag bike di Indonesia. Chodox sendiri sudah memastikan bahwa di tahun 2017, dirinya akan gantung sarung tangan alias pensiun menjadi pembalap drag. Maka, tahun 2016 nanti adalah tahun terakhir dimana kita masih bisa melihat aksi Chodox “meloncat” dengan motor tunggangannya.
“Tahun 2017 saya sudah off mas dari drag. Saya ngga mau mati konyol di drag. Tiap minggu disuruh show tapi keamanan, kenyamanan dan penghargaan ngga diterima, udah kaya “Topeng Monyet” aja”, ungkap Chodox dengan tegas demi perkembangan dunia drag bike.
Bukan tanpa sebab Chodox mengatakan demikian. Dengan lantang Chodox menginginkan pembenahan pada lini panitia dan EO. Ketegasan pada aturan balap, safety, pemilihan sirkuit dan hadiah yang tidak sebanding adalah poin-poin utama yang diresahkan oleh Chodox.
“Kita balapan pake nyawa loh mas, bikin motor juga habis jutaan, tapi masa menang cuma dapet piala plastik sih, padahal pendaftaran 400ribu. Kasihan pembalap sekarang, resiko patah tulang dan cidera lebih dekat dengan mereka, tanpa adanya asuransi yang jelas”, tambah Chodox yang juga kerap mendapat cedera ringan bahkan serius.
Sekali lagi Chodox menegaskan, bahwa hal ini perlu menjadi pemikiran seluruh pihak yang berkecimpung di dunia drag bike. Baik itu panitia, EO, mekanik, pembalap dll, kita harus melakukan perubahan demi terciptanya perkembangan positif di drag bike. Menjadi olahraga yang aman dan nyaman, serta diakui di masyarakat tentunya adalah harapan kita semua. [ richard ]