BalapMotor.Net – Setelah mengalami trouble dan gagal finish pada race 1 kemarin, Lady Racer asal Thailand Muklada Sarapuech mampu menjadi jawara pada race 2 AP250 Ronde 1 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019 yang berlangsung di sirkuit Sepang, Malaysia siang tadi(10/3).
Muklada yang membela tim A.P Honda Racing Thailand ini mampu mengungguli Andy Muhammad Fadly dari Manual Tech KYT Kawasaki Racing di straight sebelum garis finish. Sebelumnya, AM Fadly mampu mengovertake Muklada di R terakhir.
Saat keluar R terakhir sebenarnya AM Fadly sudah berada di depan Muklada, tetapi Muklada mampu mengovertake dan menjadi juara. Tentu saja ini membuat pembalap asal Sengkang, Sulawesi Selatan kecewa, karena pada race 1 kemarin dia gagal menjadi jawara setelah kalah oleh Lucky Kaddi saat keluar R terakhir.
“Balapan kali ini sangat luar biasa. Saya bertarung ketat dengan Muklada menuju ke garis finish, tetapi saya kurang beruntung.” ungkap AM Fadly yang memacu Kawasaki New Ninja 250 ini.
Membahas mengenai balapan, sebenarnya selain ada Muklada dan AM Fadly, dibarisan dengan ada sang jawara race 1 yaitu Lucky Kaddi. Tetapi sayang sekali di dua lap akhir Lucky mundur dan pada tikungan terakhir lap terakhir, rider dari tim Astra Honda Racing Team (AHRT) ini terjatuh.
Akhirnya Awhin Sanjaya yang merupakan rider dari tim AHRT yang mampu naik podium ketiga pada balapan kali ini. “Terima kasih kepada tim serta sponsor yang telah mensupport kami. Terima kasih juga kepada keluarga dan teman-teman atas supportnya. Saya sangat senang dengan hasil race kali ini.”ungkap Awhin Sanjaya.