BalapMotor.Net – Dua Crosser dari tim Djagung Pertamax Racing Dunlop Orca Husqvarna Lewis Stewart dan Andre sondakh berhasil tampil apik dan hampir tak terbendung oleh croserr Indonesia lain nya di kelas MX2 Nasional di putaran 8 Kejurnas Motocross 2016 di Aceh Timur kemarin (20-21/8).Sejak QTT hingga race, kedua pembalap ini tampil dominan di balapan yang berlangsung di sirkuit permanen Aceh Timur Bereh ini.
Lewis Stewart bahkan mampu meninggalkan lawan hingga 1 menit di moto1 dan di moto2 Lewis yang mempunyai istri orang Bali ini meninggalkan lawan dengan jarak 35 detik. Tentu seja dengan ini Lewis mampu mengoverlap banyak pembalap Indonesia yang turun di kelas ini.
Mengenai sirkuit sendiri, Lewis juga memuji sirkuit yang di siapkan khusus untuk kejurnas ini,. Layout dari track ini ternyata juga menjadi favorit bule yang sudah mahir berbahasa Indonesia ini. Karakter dari trek ini sendiri dianggap Lewis hampir sama dengan trek yang ada Australia, karena masih tergolong baru sirkuit ini juga banyak yang harus di benah lagi untuk kedepan.
“Saya sudah dua kali ke Aceh Timur dan untuk karakter trek baru ini saya sangat suka sekali hampir sama seperti di negara saya namun agak sedikit berdebu tapi secara keseluruhan sudah bagus”, tutur Lewis Stewart.
Mengenai trek sendiri, Andre Sondakh yang aslinya Manado, Sulawesi Utara ini juga memberikan komentar positif.
” pada dasar nya track ini sudah bagus untuk kejurnas dari lebar hingga panjang track, namun pada hari pertama balapan debu jadi kendala saya bahkan croserr lain ,tapi setelah di siram saya sudah bisa lebih maksimal di putaran ke delapan ini”, tutur Andre Sondakh pembalap asal tim Djagung Pertamax Racing Dunlop Orca Husqvarna yang merupakan juara nasional MX di tahun 2015 lalu. [ A2M ]