Drag Bike Tegal (15 Agustus): Dapat Dukungan Penuh, Gadhuro Persiapkan Diri Dengan Matang!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.NetGadhuro Sport Club terus melakukan persiapan jelang bergulirnya putaran kedua Gadhuro Drag Bike Series 2020 yang rencana akan dihelat di Tegal pada Sabtu 15 Agustus mendatang.

Berbagai skema pun terus dimatangkan demi hasil yang positif. Tak hanya untuk Gadhuro sendiri, tapi harapannya untuk semua EO dan event balap lainnya bisa kembali normal.

NHKhelm

Sebagai event pembuka di Jateng setelah era new-normal ini, Gadhuro Sport Club telah mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak. Hal tersebut pun menjadi motivasi mereka agar event bisa berlangsung dengan aman, lancar dan sukses.

“Walikota Tegal, pihak Keamanan dan sponsor mendukung penuh Gadhuro Drag Bike Seri 2 di Tegal ini. Kita sudah rancang bagaimana penataan dan pelaksanaan nanti, yang pasti kita wajib taati protokol kesehatan dari pemerintah maupun IMI,” buka Bambang Gadhu selaku owner Gadhuro Sport Club.

Bambang Gadhu selaku owner Gadhuro bersama bos Erzhet Motorsport

Apa saja sih yang coba diterapkan Gadhuro di Drag Bike Tegal nanti? “Kita haruskan peserta luar kota yang akan berpartisipasi nanti minimal membawa surat keterangan sehat. Entah itu pembalap, mekanik maupun crew. Saat pelaksanaan pun kita semprot dulu disinfektan, kita beri jarak, kita siapkan pengukur suhu badan, dan tempat cuci tangan,” tambahnya.

Nah, selain itu peserta juga diwajibkan datang maksimal Jumat (malam sabtu). “Jadi kalau peserta datang sebelum hari H, kita bisa atur paddok sehingga tidak bergerombol. Motor nanti kita semprot disinfektan dan bertanggung jawab untuk menjaganya. Waktu pagi pun peserta yang akan masuk ke arena lintasan tidak berdesak-desakan,” tutup promotor senior di Jateng ini.

Sipp, semoga semua bisa berjalan dengan baik. Aamiin!

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPecco Berpeluang Gantikan Dovi Di Tim Pabrikan Ducati?
Artikulli tjetërBack To Activity, Kim’s Racing Setting 2 Pacuan Anyar!