Drag Bike Palembang: Ali Topan Masih Ada, Jadi Yang Terbaik Di Matic 200cc!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Penampilan apik kali ini ditunjukan oleh Ali Topan pada kejuaraan Benteng Sriwijaya Dragbike 201 Championship yang berlangsung di sirkuit NP. Jakabaring, Palembang, Sumsel pada Minggu 21 Agustus 2022.

Topan mampu jadi yang terbaik pada kelas Matic TU 200cc Open. Pembalap asal Kudus yang bergabung dalam tim Bowers Bengkel Sumantri ini berhasil menaklukan Yamaha Mio spek 200 ini. Catatan waktu yang diraih oleh Topan sendiri juga lumayan tajam loh, yaitu 7.357 detik.

NHKhelm

“Alhamdulillah mas bisa juara pertama di kelas ini, kalau untuk motornya sih lumayan, kondisi lintasannya juga bagus jadi bisa cetak time terkecil dikelas matic 200 open,” ungkap Ali Topan saat ditemui penulis di sirkuit.

Mustofa yang merupakan nama asli dari Ali Topan sendiri mengaku bahwa ketenangan adalah kuncinya. Ia mengaku belakangan ini ia merasa kurang percaya diri dan kali ini ia buktikan di pertempuran kelas matic 200cc Open yang di isi oleh tim-tim papan atas Subangsel.

“Alhamdulillah mas Ali topan ternyata masih bisa bersaing hehe, kuncinya memang harus tenang, beberapa waktu belakangan ini saya memang jarang juara mas, dan ini pelajaran buat saya hehhe,” tambah Ali topan.

Okee deh selamat ya buat Ali Topan. (Budy)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDrag Bike Palembang: Meski Belum Maksimal, Herex Milik JRK12 Lampung Sikat Podium 1, 2 & 3
Artikulli tjetërBersama Alvan Cebonk, Resta BJM Lontong Orari GMT BJM Sikat Juara Umum di BNN Cup Drag Bike Pelaihari
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.