BalapMotor.Net – TYB GM DRAGBIKE 2015 hadir di kota angin Nganjuk Jatim. Even yang digelar pada hari minggu tanggal 15 Februari 2015 di sirkuit Teken Nganjuk Jatim ini membuka 4 kelas utama. Mencoba untuk disiplin dan meningkatkan keamanan, panitia coba sosialisasikan soal timbangan. Memang timbangan ini sangatlah penting, untuk menyetabilkan berat joki, meningkatkan keamanan, dan meningkatkan kedisiplinan.
Pada even yang digelar sebanyak tiga seri ini, mampu menyedot starter kurang lebih 201 starter dan pada seri pertamanya ini panitia berikan sosialisasi pada para pembalap agar di seri ketiga atau final besok yang wajib ada timbangan, para pembalap tidak kaget dan dapat mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya.
Balapmotor coba mengklarifikasi tentang timbangan ini. Ditemui setelah selesai lomba, mas Heri berucap bahwa ”pada seri pertama ini coba kami sosialisasikan dlu mas, mengingat ini penting dan demi kedisiplinan, karena nanti diseri ketiga kita wajibkan timbangan” tutup mas Heri.
Nah buat kalian yang belom terlalu tau soal timbangan, wajib tanya pada yang sudah tau, ini demi kalian juga para pembalap. Rifky