BalapMotor.Net – Lorenzo Dalla Porta (ITA-Husqvarna) dan Steven Odendaal (RSA-Kalex) mendominasi kelasnya masing-masing Moto3 dan Moto2, di Kejuaraan FIM CEV Repsol 2016 yang berlangsung di sirkuit Albacete.
Pembalap yang berasal dari Akademi Laglisse Italia, Lorenzo Dalla Porta terkejut ketika dirinya berhasil mengklaim kemenangan ketiganya secara berturut-turut dalam perlombaan Moto3 di Kejuaraan FIM CEV Repsol 2016, diikuti oleh Marcos Ramirez (SPA-KTM) dan Kaito Toba (JPN-Honda) yang menemani Dalla Porta di podium setelah melewati balapan yang sengit.
Dalla Porta memang sudah terlihat dominan sejak lap awal, dibelakangnya menguntit Alonso López (SPA-Honda), Marcos Ramirez, Raúl Fernández (SPA-Husqvarna) dan Andi Farid Izdihar (INA-Honda). Namun, sayang pembalap junior Tim Estrella Galicia 0,0, Alonso López harus terjatuh. Sehingga posisinya langsung disabet oleh Macos Ramirez, dan Kaito Toba dibelakangnya.
Dengan kemenangan ini, membuat sang pembalap Italia kokoh berada di puncak klasemen dengan 143 poin, diikuti oleh pembalap Leopard SMP Stratos dengan 107 poin dan Kaito Toba 80 poin.
Sayang sekali pembalap muda andalan Indonesia malahan terjatuh di 5 lap akhir, padahal posisinya masih berada di rombongan terdean.
Sedangkan di kelas Moto2, Steven Odendaal (RSA-Kalex) berhasil mengukuhkan kemenangan keempatnya di musim ini, di posisi kedua ada nama pembalap Jepang Tetsuta Nagashima (JPN-Kalex), diikuti oleh Alan techer (FRA-NTS T Pro) pada balapan yang berlangsung di sirkuit Albacete.
Dengan ini, kejuaraan FIM CEV Repsol 2016 nampaknya akan berakhir jelang libur musim panas. Hasil ini membuat Steven Odendaal nampaknya masih menjadi penguasa di kelas Moto2 pada kejuaraan FIM CEV Repsol 2016, keunggulan sang pembalap cukup jauh dari sang pesaing.
Steven Odendaal berada di posisi puncak dengan berhasil mengantongi 136 poin, sedangkan pembalap asal Jepang terus berusaha untuk menempel Tetsuta Nagashima berasa di posisi kedua dengan 88 poin dan Eric Granado di posisi ketiga dengan 85 poin. (Deni)