BalapMotor.Net – Hanya bawa dua motor, Wahana baru targetkan tampil maksimal di laga final AHRS ( 6/12) di Pati, Jawa Tengah. Tidak seperti balap di Cicangkal minggu kemarin, Popo selaku mekanik hanya membawa dua motor untuk ikuti kelas 200 cc. Popo juga tidak lupa membawa pembalap andalannya yang kemarin rebut piala di Drag Bike Bodisa (29/11) di Lapan, Cicangkal.
Persiapan matang dilakukan Popo selaku mekanik Wahana Baru. Meski membawa dua motor, sang kelapa mekanik mempersiapkan motor secara matang untuk laga final tersebut. Motor yang akan di gunakan para pembalapnya juga di lakukan pembedahan sebelum jalani balapan nanti.
“ Kita membawa dua motor yang kemarin juga di gunakan di cicangkal. Tapi kita lakukan beberapa perubahan. Kalau yang satu Cuma di cek saja sedangkan yang satu kita benerin kruk asnya karena ada masalah,” ujar Popo saat dihubungi Balapmotor.net
Cuma Bawa 2 Motor, Tim Wahana Baru Target Maksimal Di Final Drag Bike AHRS Pati
Meski membawa dua motor, Popo tidak tanggung tanggung mengharapkan hasil baik di lagan anti. Namun kepala mekanik Wahana Baru tidak mau meremehkan pada laga Final. Terlebih pada laga nanti, yang menjadi lawan bukan bengkel yang main main. Ini yang membuat Popo tidak mau meremehkan begitu saja.
“ Kita tidak mentargetkan seperti hasil kemarin di Cicangkal bisa sapu bersih di laga yang kita ikuti. Tapi kita berharap podium kehormatan. Semoga saja tercapai target kita. Kita tau kalua AHRS lawannya keras keras, tapi tetep kita akan berusaha jadi yang terbaik,” tutup Popo. [ dewa ]