BalapMotor.Net – Ratusan anggota dari komunitas YRFI (Yamaha Riders Federation Indonesia) chapter Tulungagung turut berpartisipasi dalam pelaksanaan seri ke-2 Yamaha Cup Race (YCR)2016 di sirkuit GOR Lembu Petung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Minggu 19 November 2016, mereka beriringan city touring melewati area dealer-dealer Yamaha.
Rute dibuat seperti itu agar komunitas makin mengenal dealer-dealer Yamaha dan lokasinya. Mereka pun lebih mengetahui berbagai informasi dari diler untuk pelayanan kepada konsumen, dan product knowledge Blue Core, R Series, MAXI Yamaha.
Sementara itu, YCR Tulungagung juga diisi dengan kompetisi safety riding pelajar sekolah yang dikoordinasikan oleh instruktur-instruktur tim Yamaha Riding Academy (YRA) PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Sebanyak 60 orang dari 4 sekolah Tulungagung terpilih untuk ikut kompetisi setelah proses seleksi di sekolah masing-masing dalam pelatihan Yamaha Riding Academy Goes to Yamaha Cup Race.
4 sekolah itu adalah SMA 1 Gondang, SMA 1 Kauman, SMK 3 Boyolangu, SMK 3 Kauman. Pelajar-pelajarnya yang terpilih untuk berkompetisi safety riding dan juga mengenai product knowledge Yamaha, sebelumnya diuji terlebih dahulu kemampuan riding, aktif dan komunikatifnya dalam mengikuti pelatihan, dan sebagainya.
“Mereka menggunakan Nmax dan Xabre saat pelatihan dan Mio Z ketika kompetisi. Itu motor-motor yang disukai dan populer di kalangan anak muda. Nmax mudah dikendarai, Xabre paling enak untuk bermanuver, Mio motor legenda yang dikenal luas. Jadi kami menggunakannya untuk makin menarik minat mereka. Mereka sangat antusias dan puas karena mendapatkan ilmu, bertambah familiar dan dekat dengan Yamaha, serta kami berikan pengalaman bermanfaat lewat paddock tour di YCR Tulungagung, juga meet and greet dengan Armada Band yang jadi bintang panggung entertainment YCR kali ini,” jelas Andri Syahputra, Koordinator Tim Yamaha Riding Academy PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Rencananya, YRA Goes to YCR akan menjadi agenda rutin yang merangkul para pelajar agar makin aware akan safety riding. Saat ini YRA sudah berjalan di tingkat nasional dan area untuk mengedukasi pelajar, karyawan perusahaan-perusahaan, komunitas dan konsumen umum. [rilis ]