Chafid Putra, Aktor Dibalik Tim Privateer Terbaik di YCR Tulungagung 2016

Chafid Putra, Aktor Dibalik Suksesnya Tim Privateer Asal Tulungagung
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menjadi tuan rumah seri 2 Yamaha Cup Race (YCR) 2016, tim dari Tulungagung mampu menunjukan potensinya. Selain tim Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK Bahtera tim privateer asal Tulungagung yaitu tim Semoga Abadi BYG NHK NHK FDR Zyrof 47 Manahadap juga mampu tampil maksimal di kandangnya.

Mengandalkan pembalap lokal Tulungagung yaitu Faisal Baharudin, tim ini mampu menjadi juara di kelas YCR4 dan runner up di kelas YCR3, cek hasil racenya disini. Hasil ini tentunya merupakan hasil yang cukup maksimal karena tim ini merupakan tim privateer dan para lawanya banyak dari tim pabrikan.

NHKhelm

Mengenai  tim ini sendiri, ternyata ada sosok di belakanganya yang mensupport penuh tim ini, sosok tersebut adalah Chafid Putra. Pemuda asli Tulungagung yang mempunyai beberapa usaha di bidang Migas, perbaikan tabung LPG serta distributor makanan, minuman serta sembako ini adalah pemback-up tim yang dikomandoi oleh Juffrens Zyrof.

Faisal Baharuddin (depan) menjadi juara di YCR4 dan runner up di YCR3
Faisal Baharuddin (depan) menjadi juara di YCR4 dan runner up di YCR3

Mengenai Chafid sendiri, sebenarnya pada tahun 2012 lalu dia pernah turun balap dengan motornya sendiri. Namun karena Chafid yang lahir pada 3 Januari 1995 (21 tahun) merasa kurang maksimal, akhirnya lebih memilih menjadi aktor dibalik layar.

“ Pada tahun 2012 saya memulai debut saya dibalap, saat itu saya sendiri yang membalap dengan motor sendiri, kalau tidak salah saya memulai debut bareng dengan Faisal Sidoel. Saat balap tersebut saya tidak pernah menang dan akhirnya motor saya tak suruh Sidoel yang naikin dan menang. Di tahun 2013 Sidoel balap dengan tim lain, dan saya mulai saat itu fakum mas. Baru di tahun 2014-2015 saya menyuruh Sidoel membalap sesekali dengan motor saya,” cerita Chafid Putra yang masih lajang alias belum menikah ini.

Aksi Faisal Baharudin di YCR Tulungagung
Aksi Faisal Baharudin di YCR Tulungagung

Sebenarnya tim Semoga Abadi BYG NHK NHK FDR Zyrof 47 Manahadap yang baru berdiri di tahun 2016 ini lebih fokus di region 3 Bali. Chafid Putra sendiri saat ini memang berdomisili di Lombok, NTB. Namun karena ingin membantu Faisal Baharudin yang di seri MP Malang mendapatkan hasil baik akhirnya tim ini turun di MP Jawa juga.

“ Sebenarnya saat mendirikan tim ini saya fokus di region 3 Bali, kan saya saat ini berdomisili di Lombok mas. Untuk di region 2 Jaw a sendiri karena saat di MP Malang Faisal mampu tampil juara  namun tidak ada tim buat seri selanjutnya jadi saya turun juga di MP Jawa dan juga YCR,” tambah Chafid Putra. Mantap, sukses terus untuk tim Semoga Abadi BYG NHK NHK FDR Zyrof 47 Manahadap. | luvo

Aldiaz, Juffrens, Chafid Putra dan Faisal Sidoel
Aldiaz, Juffrens, Chafid Putra dan Faisal Sidoel saat di MP Lombok

 

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDrag Bike Batang: Ninja Standar Babahe Terkencang di Kelasnya
Artikulli tjetërNico Julian Turun di Ajang Balap MiniGP, Dengan Lenka Dan Juara 1
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013