Candra Hermawan (Yamaha Aditama) Wajib Diwaspadai di Kelas Novice!!

Aksi Candra Hermawan saat testing
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap Novice tim Yamaha Aditama SCM Berau yaitu Candra Hermawan sepertinya tidak boleh dianggap remeh pada ronde ketiga Oneprix 2022. Candra yang aslinya dari Lumajang, Jatim ini harus diwaspadai oleh rival-rivalnya.

Sejak awal ronde baik Oneprix maupun Motoprix, Candra Hermawan sendiri selalu tempur di lima besar dan beberapa kali podium. Pastinya pada balapan besok, Candra cukup potensial untuk memberikan perlawanan.

NHKhelm

Pertarungan pada kelas Novice sendiri memang cukup menarik karena tidak hanya satu dua pembalap yang dominan, meskipun Dimas Juliatmoko unggul dalam posisi klasemen sementara.

Candra Hermawan diapit duo bocil Yamaha Aditama yaitu Sabian dan Aksa

“Seharusnya Candra sangat memungkinkan untuk bisa juara di balapan besok mengingat dia selalu tempur di barisan depan dan time saat latihan sudah cukup baik,” ungkap Juniar Rizal sang owner tim asal Berau, Kaltim ini.

Candra sendiri menjadi salah satu kandidat jawara Novice bersama dengan beberapa pembalap seperti Dimas JM (Merak Raja Dancer), lalu duet GMP29 HDS yaitu M Gilang Akbar dan Fadil Rigani. Bintang Syahrul dan Adiyatma Dinis dari ASR VMK juga selalu bertarung di barisan depan. Lalu jangan sampai remehkan juga Ahmad Saefullah dan Afi Cafirossi yang merupakan duet ART Yogyakarta.

Nicky Hayden dari Yamaha Akai Jaya juga, ditambah lagi beberapa pembalap Novice lainnya juga tiba-tiba bisa saja memberikan perlawanan pada balapan besok. So, kita tunggu saja pertarungannya.

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBerwarna Merah! GASGAS MotoGP Resmi Dipamerkan
Artikulli tjetërEvent Perdana Sukses, Hokky Krisdianto Akan Gelar Drag Bike Berseries Musim Depan
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013