Bupati Cup Cianjur : Duet Robby Feat Fisichella Bikin Raisa Bahagia

Duet Robby Rizaldi dan Fisichella KW
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Aksi duet Robby & Fisichella memang paling kompak, dua jago matik tersebut kembali menorehkan catatan manis Untuk tim mereka Raisa 234 BBS dengan menjadi juara umum di kategori Matik Open & Kategori Wanita di ajang kejuaraan balap motor Bupati Cup Cianjur Road Race Championship 2019 yang berlangsung di sirkuit NP Terminal Pasir Hayam Cianjur akhir pekan kemarin (29/09).

Robby yang tahun ini sudah naik level di kategori seeded/open tidak menjadikan dirinya minder untuk bertarung dengan para seniornya. Meskipun tidak sapu bersih di semua kelas matik open, tetapi poin yang dikumpulkannya berhasil mengantarkan Robby menjadi yang terbaik di kategori Matik Open sebagai Juara.

NHKhelm

Sedangkan gadis asal Purwodadi Fisichella berhasil sapu bersih di dua kelas di kategori wanita mengalahkan seteru terkuatnya Deatun. Tidak hanya bertarung di kelas wanita saja, Chella sapaan akrab Fisichella juga bertarung di kelas pemula, meskipun pada event kali ini dirinya tidak berhasil menapaki podium di kelas pemula.

“Alhamdulillah kita masih diberi prestasi dengan menjadi juara umum di kategori matik open & kategori wanita. Jujur awalnya sempat gak pede karena persiapan kita minim, bahkan tenda paddock saja sampai ketinggalan. Tapi berkat kerja keras pembalap, mekanik & kru, kita masih bisa meraih hasil yang maksimal.” Ungkap owner Raisa 234, Eza Ezzot asal Sukabumi.

Selain memiliki 2 pembalap yang berprestasi, Raisa 234 juga memiliki mekanik yang sangat handal. Mengandalkan BBS Racing Bandung yang memang sudah meraih segudang prestasi menjadi senjata utama Raisa 234 untuk menjadi salah satu tim matik yang cukup di segani di Jawa Barat bahkan hingga luar provinsi.

So, selamat untuk Robby Rizaldi, Fisichella KW, BBS Racing & Raisa 234.|Nuadjah

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakResmi, Rising Star WorldSBK 2019 Gabung PATA Yamaha Musim 2020
Artikulli tjetërYCR Pangkep 2019 : Pasukan Yamaha PRS Oyehe Nabire Serukan Damai Papua
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.