BSMC Drag Bike Purbalingga: Juara Bertahan Hadir, Siap Kejar Poin

Torehkan Juara Umum Perdana di Awal Tahun Ini, Gery Precil Semakin Optimis
Gerry Precil
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Absen di putaran pertama BSMC Series 2017 (part2) membuat Gerry ‘Precil’ Setiawan siap tampil kepolen. Maksudnya, doi yang merupakan juara bertahan dalam ajang ini siap bertarung dengan semangat juang yang luar biasa tinggi.

Seperti kita ketahui, seri perdana BSMC Series digelar di Cilacap, Jateng (10/9).  Namun lantaran event bentrok, beberapa pembalap memang tak bisa hadir. Nah, di putaran kedua ini yang berlangsung di sirkuit Jl. Yosomiharjo Bobotsari, Purbalingga, Jateng (1/10) diprediksi akan diserbu peserta.

NHKhelm

“Harus tampil sebaik mungkin, fokus di kelas-kelas poin tanpa lakukan kesalahan. Optimis target kejar poin bisa tercapai, apa lagi ajang masih menyisakan 2 seri.” Ungkap rookie yang sementara memimpin didua ajang bergengsi IDC dan Pertamax.

Oh ya, dalam event garapan Bintang Samudro Motor Club (BSMC) Gerry sudah mengoleksi 2 gelar juara umum secara berturut-turut. Terakhir ia raih saat final race berlangsung di Demak, Jateng.

Di Purbalingga nanti, Gerry akan langsung di support penuh pacuan dari Sanjaya Jet Yogyakarta. Tentunya untuk kelas-kelas 2 Tak. Untuk pacuan 4 Tak, kabarnya doi akan mendapat dukungan dari Faster Chiki Poetra Mahesa.

“Waspada, Gerry bisa melawan. Apa lagi dia paham lintasan Bobotsari. Dulu dia berhasil juara juga ditentukan di sirkuit ini.” Wanti Danoeng, ketika jumpa penulis  saat bertugas di Motoprix Wonosari.

Nah, mampukah Gerry Percil perkecil ketinggalan poin di Purbalingga nanti? Kita tunggu saja aksinya pada Minggu 1 Oktober 2017 di  Sirkuit Jl. Yosomiharjo Bobotsari, Purbalingga, Jateng. Jangan sampai lewatkan ya gaess…

(Yugo)

BSMC Drag Bike Purbalingga: Juara Bertahan Hadir, Siap Kejar Poin
Gerry Percil saat beraksi di BSMC Drag Bike Bobotsari Januari 2017
PURBALINGGA OPEN DRAG BIKE 2017
  • BSMC SERIE 2
  • Minggu, 1 Oktober 2017
  • Sirkuit  Jl. Yosomiharjo Bobotsari – Purbalingga

#KELAS OPEN#

Point seri:

  1. Matic TU 200cc
  2. Sport 2T STD 155cc
  3. Bbk 4T TU 130cc
  4. Bbk 4T TU 200cc
  5. Sport 2T TU 155cc
  6. FU Std Porting

Non Point:

  1. Bank 2T Std 116cc
  2. Bbk 4T std 130cc
  3. Breket 8″
  4. Breket 9″
  5. FFA Open
  6. Sport 2T Std 155cc Pemula

#Kelas Lokal Karesidenan#

  1. Sport 2T Std 155cc
  2. Bebek 4T Std 155cc
  3. Bebek 4T TU 200cc
  4. Bebek 4T TU 130cc
  5. Bebek 2T Std 116cc

#Kelas Lokal Kabupaten#

  1. Bebek 4T Std 155cc
  2. Sport 2T STD 155cc

#Kelas Point Motor Ditimbang Dan Wajib Pakai Wearpack

#Best Time Bonus Rp. 1.000.000,-

#Hadiah Kls Open:

  • Juara 1 – 2.000.000
  • Juara 2 – 1.500.000
  • Juara 3 – 1.000.000
  • Juara 4 – 800.000
  • Juara 5 – 600.000

#Hadiah Kls Lokal:

  • Juara 1 – 1.500.000
  • Juara 2 – 1.250.000
  • Juara 3 – 1.000.000
  • Juara 4 – 750.000
  • Juara 5 – 500.000

#Khusus kls Breaked 8 dan 9 Detik

  • Juara 1 – 3.000.000
  • Juara 2 – 2.000.000
  • Juara 3 – 1.000.000
  • Juara 4 – 800.000
  • Juara 5 – 600.000

#Total Hadiah Seri (3 Event)

  1. Uang pembinaan 10jt
  2. Uang pembinaan 5jt
  3. Uang pembinaan 3jt
  4. Uang pembinaan 2jt
  5. Uang pembinaan 1jt

#Tempat pendaftaran:

  • Di halaman kantor Kecamatan Bobotsari
  • Mulai Kamis tgl 28 September 2017
  • Pendaftaran lokal sampai dgn hari sabtu jam 16.00 wib 410rb, selebihnya 460rb.
  • Minggu 500rb
  • Pendaftaran kelas Open sampai dgn hari sabtu jam 16.00 wib 460rb selebihnya 500rb”

#Transfer:

Bank BRI a.n Yudi Samuel 6766-01-008689-53-7 (Tdk menerima M-banking)

#Info pendaftaran:

  • Yogo 08156855354 Pin 5AA75192
  • Bsmc_Official 081215775757 Pin 5C8FEAEA

#Info SPESIFIKASI mesin 

  • Danung – 0857 2883 0008 Pin D4D97A55

#Scrutinerring:

  • Sabtu tgl 30 SEPTEMBER 2017
  • Di halaman kantor Kecamatan Bobotsari

#Acara ini sepenuhnya diselenggarakan:

  • BSMC sport event organizer
  • PSC Wonosobo
  • IMI Jateng
  • 57 Celluler
  • Maju Group
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHadapi Seri Perancis, Tom Sykes Lakukan Persiapan Dengan Hati-Hati
Artikulli tjetërBSMC Drag Bike Purbalingga: Duel Seru Jupie TU 130 Faster Chiki vs Hutan Kayu