Bersama M Robby & Richard Taroreh, Tim 549 Kaboci Memilih Privateer, Balap Asia ?

Aksi Richard Taroreh saat bawa MX King 549 Kaboci di Motoprix
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kepastian apakah tim 549 Kaboci balap Asia memang masih belum ada pengumuman resmi. Tetapi, teka-teki yang mengarah bahwa tim ini akan balap Asia tepatnya di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) sudah cukup banyak.

Seperti yang dikatakan oleh Achos Lalang bahwa memang timnya ingin balap Asia di 2019 dan membawa Murobbil Fatoni serta Richard Taroreh. Tetapi sebelum ada pengumunan resmi dari tim maupun dari penyelenggara ARRC, maka kita belum bisa memastikan.

NHKhelm

Saat kembali di konfirmasi mengenai seberapa persen kepastiannya, Achos Lalang seperti biasanya hanya memberikan jawaban yang menjadi teka-teki penulis. “Untuk kepastiannya kira-kira berapa persen yah,” jawab Achos Lalang yang tidak mau memberikan kepastian.

IRS Sentul 2018 (Seri 3): Lepas di Last Lap, M Robby Jawara UB150cc!
M Robby dan owner Yamaha 549 Kaboci, Subhan Al Ghazali

Menariknya, Achos Lalang memberikan bocoran gamblang kalau timnya akan privateer di 2019. Lalu menginfokan kalau Richard sudah tidak melanjutkan kontrak bersama Yamaha Factory.

“Kalau sekarang 549 Kaboci lebih memimlih privateer untuk balap ARRC dan Nasional mas. Richard Taroreh sendiri sudah mimilih tidak melanjtkan kontrak bersama Yamaha,” ungkap Achos Lalang kepada penulis tanpa memberikan penjelasan alasan mengapa memilih untuk privateer dan seperti masih kurang tegas dalam beberikan statement ini.

Achos Lalang dan Richard Taroreh

Dengan informasi ini tentunya besar kemungkinan memang tim 549 Kaboci akan balap Asia bersama Murobbil Fatoni dan Richard Taroreh dan akan menjadi tim privateer. Apalagi tim ini juga sedang menyiapkan boxs seperti yang biasa digunakan tim-tim di ARRC untuk membawa kuda pacu.

“Kalau box untuk balap nasional kan juga bisa,” canda Achos Lalang yang aslinya dari Indonesia Timur ini. So, kita tunggu saja kepastian dari tim 549 Kaboci di kancah balap nasional dan Asia di musim 2019 ini. | Luvo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSND Factory Privateer di ARRC 2019, Gupita Pacu MX King, Wello Bawa GTR
Artikulli tjetërInfo Penting !!! Gebyar RTP Cup Drag Bike 2019 Cimahi Diundur
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013