BalapMotor.Net – Trial Game Asphalt (TGA) 2018 telah melangsungkan 4 putaran, yang dimulai dari Mijen (Semarang), Maguwoharjo (Sleman), Manahan (Solo) dan Boyolali.
Pada ajang Trial Game Asphalt 2018 sendiri mempertandingkan banyak kelas, namun yang masuk dalam kategori poin sendiri ada tiga kelas, yakni FFA 250cc, Trail 175 Open dan Trail 175cc Non Pro.
Dari 3 kelas tersebut, perebutan poin untuk menasbihkan diri sebagai juara umum tahun ini masih cukup rapat. Peluang masih terbuka untuk beberapa rider yang bertarung di kelasnya.
Pada kelas utama FFA250cc, rider kebanggaan kota gudeg Yogyakarta, Doni Tata Pradita masih bertengger di urutan teratas dengan 191 poin. Ia unggul atas Farudilla Adam di posisi kedua dengan torehan 163 poin.
Pada kelas Trail 175 open, Farudilla Adam masih memimpin dengan 142 poin, meskipun pada seri 4 (Boyolali) kemarin ia absen di kelas ini. Namun poinnya begitu tipis dengan posisi kedua Erick Chandra yang kumpulkan 139 poin.
Sementara itu di kelas Trail 175 Non Pro, Erick Chandra berhasil mengamankan urutan teratas dengan 129 poin. Ia unggul dari Yogi Megantara yang berada di posisi kedua dengan 113 poin. | Yugo
Berikut Data Poin Trial Game Asphalt 2018 Hingga Seri 4: