BalapMotor.Net – Luca Marini tampil cukup bagus dalam balapan kandang di sirkuit Dunia Misano Marco Simoncelli. Pembalap Mooney VR46 Racing itu telah menunjukkan perjuangan yang luar biasa untuk bisa meraih podium.
Akan tetapi, adik tiri Valentino Rossi tersebut belum sanggup mewujudkannya. Ia hanya bisa finis keempat, di belakang dua rekan Ducatinya Pecco Bagnaia dan Enea Bastianini serta Maverick Vinales dari Aprilia.
Dengan hasil ini, Marini telah menunjukkan konsistensi dengan finis empat besar secara berturut-turut. Ia pun mengaku cukup senang dan puas walaupun harapan podium belum berhasil. Disisi lain ia juga memuji penampilan rekan satu negara dan pabrikannya.
“Saya pikir kami harus sangat senang dengan kecepatannya. Kecepatan saya sangat kuat dari lap pertama hingga akhir. Kami bekerja dengan baik selama akhir pekan. Itu membuat perbedaan. Karena pada hari Jumat kami agak jauh dari 5 besar,” ungkap Marini dilansir dari speedweek.
“Dalam balapan saya merasa jauh lebih nyaman, kecepatannya sangat bagus. Hanya tiga pembalap pertama yang sedikit lebih cepat dari saya. Tidak mungkin bagi saya untuk bertarung dengan mereka di lap terakhir. Pecco dan Enea menunjukkan balapan yang hebat,” puji Marini kepada rekan Ducatinya.