Banyak Perbaikan, Alex Rins Puas Dengan Performa Motor GSX-RR Miliknya

banyak-perbaikan-alex-rins-puas-dengan-performa-motor-gsx-rr-miliknya
Alex Rins puas dengan performa GSX-RR versi terbaru | Foto: autosport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Alex Rins hingga tes pra-musim hari kedua di Sepang puas dengan performa GSX-RR terbarunya, menurutnya sepanjang musim dingin lalu tim telah berhasil memperbaiki kelemahan motor ini di sepanjang MotoGP 2017.

Usai tanpa konsesi yang berat musim lalu, membuat prestasi Suzuki anjlok, Suzuki pun mendapatkan sorotan dari para legendanya. Hal ini membuat Suzuki coba berbenah dan memperbaiki apa yang kurang demi mengembalikan kejayaan Suzuki.

NHKhelm

Suzuki tak ingin mengulangi musim yang buruk, Suzuki pun memfokuskan pada pengujian mesin barunya di Sepang. Meski Rins di hari kedua tes pra-musim (29/1) tercepat ke-13, namun GSX-RR versi terbaru ini sudah membuat Rins puas, karena menurutnya telah mengalami perbaikan secara menyeluruh.

“Apa yang kita lakukan adalah memperbaiki mesinnya. Hari ini kamis fokus pada paket untuk 2018, kemarin kita sudah mencobanya dan telah menemukan set-up yang pas. Hari ini kita akan kembali mencoba fokus pada mesin. Di Jepang mereka bekerja sangat keras pada musim dingin, memperbaiki semua yang dianggap menjadi kekurangan pada musim lalu,” kata Alex Rins.

Lebih lanjut Rins mengatakan kalau tim juga akan jajal sasis baru untuk GSX-RR ini, namun untuk saat ini tim lebih memfokuskan pada perbaikan mesin lebih dahulu, agar tidak membuat kesalahan yang sama seperti pada musim lalu.

“Saat ini fokus kami pada mesin untuk temukan set-up terbaik, kami tidak coba sasis apapun. Kami memiliki rencana untuk tes sasis baru, tetapi pada dasarnya kami tak ingin mengulangi kesalahan yang sama seperti musim lalu, kami fokuskan pada mesin lebih dulu. Kami juga perbaiki komponen elektronik pada motor. Tapi yang penting adalah mesinnya,” tambahnya. [Deni]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakTes Pra-Musim Hari Kedua, Duo Yamaha Berhasil Catatkan Waktu Tercepat
Artikulli tjetërAndalkan Duet Doohan & Tony Rahmawan, Tim Yamaha Bintang Centula Semakin Berbahaya di 2018
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.