WSBK 2016: Nicky Hayden Senang Rekan Senegaranya Beaubier Tampil Di WSBK

Hayden merasa senang dengan hadirnya Beaubier di WSBK | foto : Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Nicky Hayden mengaku sangat senang melihat ada pembalap asal Amerika yang akhirnya mampu tampil diajang World Superbikes (WSBK), Cameron Beaubier merupakan pembalap MotoAmerica yang akhirnya ditarik ke WSBK.

Sang pembalap Honda mengaku sangat bangga melihat rekan senegaranya Beuabier akhirnya diberikan kesempatan tampil di WSBK, setelah dirinya menggantikan Sylvain Guintoli dari Pata Yamaha yang mengalami cedera, walau baru namun penampilannya cukup mengesankan dengan mampu finish di urutan kesepuluh di Donington Park akhir pekan lalu.

NHKhelm

Beaubier yang saat ini mengikuti MotoAmerica dan merupakan juara bertahan, menikmati kesempatan tampil di WSBK, dan Hayden selaku seniornya mengatakan kalau penampilannya cukup mengesankan bersama Yamaha saat menjalani debutnya.

MotoAmerica sendiri pertama kali muncul pada tahun 2014 silam dengan Wayne Rainey yang menjadi tokoh dibalik adanya ajang tersebut, hal ini bertujuan untuk menjaring para pembalap muda berbakat dari Amerika Serikat.

Hayden mengatakan bahwa para pembalap Amerika lainnya tentu bisa bersaing di ajang Nasional maupun Internasional, yang nantinya akan menjadi peluang mereka untuk dapat berprestasi di ajang MotoGP maupun WSBK.

“Ini sangat bagus untuk dapat melihat bakat-bakat mereka, dengan lebih banyak lagi kompetisi yang di ikuti tentu akan berdampak pada perkembangan pembalap,” katanya. “Gebrakan pada MotoAmerica tampaknya telah mampu memberikan energi positif. Sehingga nantinya akan membuat mereka mampu tampil di ajang yang lebih besar lagi.”

“Banyak orang yang menghabiskan waktu berjam-jam di rumah. Dengan itu mereka menonton balapan di depan TV, dan dari sana mereka akan melihat beberapa pembalap. Seharusnya dari sana mampu menyedot banyak anak muda yang senang dengan balapan dan pada akhirnya mampu memacu mereka untuk dapat berprestasi di ajang balapan.” (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDovizioso Mencari Cara Untuk Menang Di MotoGP Catalunya
Artikulli tjetërDrag Bike: Speed Naik, Ninja STD Simple Concept Terus Riset !
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Menyukai dunia balap dan juga jurnalistik