WorldSBK: Misi Duo Pata Yamaha di Sirkuit Baru

Picture: Pata Yamaha WorldSBK
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.NetPata Yamaha dengan Brixx WorldSBK bersiap menghadapi putaran keenam Kejuaraan Dunia FIM Superbike 2021 yang akan berlangsung di sirkuit Autodrom Most, Republik Ceko dari 6-8 Agustus.

Dua pembalap mereka, Toprak Razgatlioglu dan Andrea Locatelli sangat antusias untuk menemukan penampilan terbaik di sirkuit yang baru pertama kali mereka datangi. Mereka memiliki misi dan tujuan masing-masing.

NHKhelm

“Saya hanya fokus pada balapan yang akan datang, tujuannya adalah untuk selalu berjuang untuk menang. Saya tak sabar untuk melihat R1 di Most, dan itu akan menjadi sirkuit baru untuk hampir semua orang, jadi kami akan melakukan apa yang mungkin terjadi. Saya pikir kami sangat kuat di semua sirkuit sekarang,” ungkap Toprak Razgatlioglu.

Duo pembalap Pata Yamaha WorldSK 2021

Saat ini, pembalap Turki tersebut tertinggal 37 poin dari Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team). Hasil apes di Assen menjadi penyebabnya. Sementara Locatelli justru meraih podium pertamanya di Assen dan itu jadi motivasi tambahan bagi pembalap Italia.

“Seperti biasa, saya bersemangat untuk kembali mengendarai R1 WorldSBK saya dan akan menarik untuk menemukan sirkuit baru di Most. Assen seperti mimpi, bersama dengan kru, kami telah bekerja sangat keras. Sekarang, kami akan terus bekerja lagi dan mencoba menjadi kuat untuk mendorong hasil yang lebih baik akhir pekan ini,” jelas Locatelli dilansir dari yamaha-racing.com.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakWorldSBK: Curhatan Laverty Setelah Timnya Absen Lagi
Artikulli tjetërBelum Pernah Menang di Red bull Ring, Marquez Datang Lebih Kuat!