Tampil Apik Selama Ikuti Tes, Iannone Jadi Harapan Baru Suzuki

Penampilan Iannone saat tes dengan Suzuki | foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Andrea Iannone yang tampil dengan Suzuki GSX-RR di tes Valencia hasilnya positif, dengan ini pembalap Italia jadi harapan baru buat Davide Brivio bos Suzuki untuk musim depan, setelah pembalap andalannya memutuskan untuk berhijrah.

Penampilan Andrea Iannone cukup memuaskan pihak Suzuki, pembalap Italia ini mampu menempati urutan ketujuh di hari pertama tes Valencia, dan keempat pada hari kedua, adaptasi dengan motor barunya cukup cepat, dan Iannone menginginkan bahwa GSX-RR ditingkatkan lagi performanya.

NHKhelm

Pembalap Italia ini langsung kembali ikuti tes Jerez pekan lalu, dengan fokus tes pada konfigurasi mesin yang berbeda, tim membutuhkan informasi sebanyak mungkin untuk bisa menyelesaikan motor baru selama musim dingin nanti.

“Kami belum akan gunakan motor baru. Kami akan terus coba tingkatkan performa mesin, dan chasis juga akan alami perubahan di beberapa bagian, terakhir elektronik juga akan diperbaiki. Sekarang kami akan bekerja untuk menyelesaikan motor yang digunakan pada musim depan. Sangat penting untuk bisa memahami apa yang pembalap butuhkan,” kata Davide Brivio.
Masalah yang terjadi pada Suzuki di dua musim sebelumnya terletak pada elektronik, dan titik itu perlu perbaikan. Brivio merasakan pengalaman Iannone yang telah bekerja dengan Ducati diyakini bakal bisa memberikan masukan mengenai part elektronik yang baik, dan itu tentu akan membantu pabrikan Jepang yang satu ini.
Lebih lagi Brivio menjelaskan tentang tes yang dilakukan dalam beberapa pekan terakhir, “Tujuan utama dari tes yang dilakukan adalah untuk memeriksa spesifikasi mesin yang berbeda. Tetapi dari beberapa tes yang telah dijalani, kita telah menemukan beberapa komponen yang harus diperbaiki, untuk lebih mencoba dan memahami karakter mesin yang sesuai dengan kebutuhan di musim depan”. (Deni)
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAda Dyno Test di Proliner UMA RCB Drag Bike Deltamas 2016
Artikulli tjetërGaleri Foto Grand Final Kejurnas Drag Bike 27 November 2016
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.