Start Terakhir, Rossi Akui Hilang Fokus dan Tidak Konsentrasi

Valentino Rossi | Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Valentino Rossi harus puas menempati posisi ke-23 dalam hasil kualifikasi MotoGP Gran Premio del Made in Italy e dell’Emilia-Romagna yang berlangsung di sirkuit Misano, San Marino (23 Oktober).

Pembalap Petronas Yamaha SRT itu menjalani hari-hari yang buruk dalam masa-masa akhir karirnya. Rossi mengaku situasi untuk mempersiapkan diri dalam balapan tidak tepat karena banyaknya pikiran dan harapan dari penggemar.

NHKhelm

“Sebenarnya agak sulit! Seorang pembalap harus berkonsentrasi memberikan yang terbaik di trek, tetapi mereka meminta saya untuk melakukan banyak hal penting karena ini adalah GP terakhir saya,” aku Valentino Rossi.

Valentino Rossi | Picture: MotoGP

“Satu-satunya kesempatan adalah mencari Rossi kedua, sehingga saya bisa fokus mengendarai motor dan Valentino yang lain bisa ikut dalam berbagai kegiatan,” canda pembalap berusia 42 tahun tersebut.

“Tapi, bagaimana pun itu bagus, dan saya berharap pada hari Minggu cuaca akan cerah dan banyak penggemar,” jelas juara dunia Sembilan kali itu dilansir dari gpone.com.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakStart P3! Luca Marini Hanya Ingin Belajar dan Finis 10 Besar
Artikulli tjetërMarc Marquez Tidak Pede Lagi! Fokus Bertarung 5 Besar Saja