Scott Redding Siap Kembali ke MotoGP Bila Sudah Meraih Gelar Superbike

Foto @Reddingpower
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Scott Redding begitu antusias menyambut partai pembuka Kejuaraan Dunia MOTUL FIM Superbike 2021 yang akan berlangsung di sirkuit MotorLand Aragon di Alcañiz, Spanyol akhir pekan ini (21-23 Mei).

Tujuh bulan telah berlalu dari putaran terakhir WorldSBK di Estoril, Portugal (2020), Redding berlatih dan berjuang keras untuk mengejar gelar dunia musim 2021 ini.

NHKhelm

Cek: Jadwal Superbike Aragon Dalam Waktu Indonesia Barat (WIB)

Tahun keduanya di Superbike ini, Pembalap Inggris Raya itu masih akan mengendarai Ducati Panigale V4 R dari tim resmi Aruba.it Racing, dengan Michael Ruben Rinaldi dari Italia sebagai rekan setim baru.

Scott redding | Foto @Reddingpower

Redding yang merupakan runner-up musim lalu mengatakan, “Hati-hati dengan pembalap kulit hitam. Saya akan membawa plat nomor 1 ini kembali ke Bologna. Kemudian saya akan kembali menjemput Anda di MotoGP,” ujar Redding dilansir dari GP-Inside.

Kemungkinan Redding kembali ke MotoGP juga diungkapkan oleh direktur olahraga Ducati Corse Paolo Ciabatti. “Saya tidak percaya jalannya di MotoGP sudah berakhir, tapi dia memiliki kontrak dua tahun dengan tim Aruba untuk mencoba memenangkan gelar. Kembali ke MotoGP bisa menjadi tujuan bagi Scott, tetapi hanya setelah memenangkan gelar Superbike,” jelasnya.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakRossi Tidak Suka Balapan Flag to Flag, Katanya Berbahaya
Artikulli tjetërRea Siap Cetak Sejarah Fenomenal, Raih 100 Kemenangan di Superbike