Rossi Rajanya Eropa, Siap Raih Kemenangan Disana

Rossi Rajanya Eropa, siap meraih kemenangan | foto: gpone
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – MotoGP 2017 menghadirkan banyak kejutan di tiga balapan awal. Tiga pembalap berbeda generasi terus tampilkan performa apik, demi gelar juara dunia MotoGP yang menarik. Rossi, Vinales dan Marquez, adalah tiga pembalap yang terus berusaha untuk pantaskan diri menjadi yang terbaik.

Vinales yang merupakan pembalap anyar Yamaha, tampil seperti roket. Sepanjang pra-musim Vinales bahkan tak terkejar dan selalu tampil mendominasi, kini ia telah berhasil mendapatkan dua kemenangan di dua balapan awal, meski tak disangka saat di Austin harus terjatuh.

NHKhelm

Marc Marquez berlahan tapi pasti terus memperbaiki performanya, sama halnya dengan musim yang kesulitan di awal, namun kini ia (Marquez) berhasil kembali ke jalurnya, bahkan menjadi raja balapan di COTA, setelah gagal finish di Argentina.

Jelang hadapi GP Eropa, ada satunama yang harus diwaspadai, yakni Valentino Rossi, pembalap senior ini, merupakan pembalap yang telah berkompetisi di lebih dari 40% GP yang sudah berlangsung.

The Doctor merupakan pembalap yang selalu menonjol, dan mampu bersaing dengan para rivalnya, Rossi selalu tampil cepat, dan banyak raih podium. Rossi bahkan di setiap balapannya selalu raih hasil maksimal, walau berada dalam kesulitan dan mendapat tekanan dari rival.

Datang ke Eropa adalah kabar baik bagi Rossi, apalagi The Doctor sudah hafal betul dengan sirkuit disana, dan banyak sirkuit yang ia sukai. Dimulai dari Jerez, merupakan sirkuit para pembalap Spanyol, meski begitu Rossi berhasil memenangkan balapan tahun lalu. Menarik untuk kita nantikan, Rossi yang sedang berada di puncak klasemen apakah mampu terus mendulang poin, demi meraih gelar juara dunia MotoGP 2017. (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakPenjualan di Jabar Terus Meningkat, Pikoli Moto Racing Oil Support Motoprix Subang 2017
Artikulli tjetërHadapi MotoGP Jerez, Terasa Spesial Buat Duo Repsol Honda
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.