Resmi, Mesin MotoGP Musim 2021 Bakal Gunakan Mesin 2020

Mesin Protype Suzuki GSX-RR . |Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – MotoGP mengambil langkah untuk mengurangi pengeluaran tim karena krisis ekonomi imbas penyebaran virus Corona. Langkah tersebut dengan membekukan mesin, artinya mesin MotoGP 2021 bakal gunakan mesin 2020.

Regulasi ini berlaku untuk pabrikan non-konsesi, yakni Honda, Ducati, Yamaha, dan Suzuki. Sampai akhir 2021, tiap pembalap akan memakai motor dengan spek yang sama dengan yang terakhir dihomologasi secara on line beberapa waktu lalu.

NHKhelm

“Kami semua sepakat memakai spek 2020, dimana spek itu adalah yang ada di motor yang kami bawa ke Doha, Qatar kemarin. Mesin, aero, akan dibekukan sampai akhir 2021,” ungkap bos tim Tech3 yang juga presiden IRTA, Herve Poncharal yang dikutip dari Crash.net.

“Ini akan membantu pabrikan dalam situasi sulit ini, begitu juga untuk tim soal biaya sewa yang menjadi pengeluaran besar tim, yang akan dikurangi juga karena musim 2021 memakai motor yang sama,” jelasnya.

Foto: MotoGP

Aturan ini membuka peluang pabrikan konsesi, KTM dan Aprilia, karena empat pabrikan lain tak bisa mengembangkan mesinnya selama dua tahun. Meski begitu, Poncharal yakin KTM dan Aprilia juga tak diuntungkan karena ini.

“Mereka tak akan memanfaatkannya, aku yakin. Di atas kertas, konsesi tidak berubah tapi aku yakin hal itu tak berpengaruh, sekarang semuanya tidak ingin mengeluarkan banyak uang, tapi menyelamatkan perusahaannya,” jelas Poncharal.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakNih Fakta Mengenai Tayangan Live Pada Balapan MotoGP Yang Semakin Istimewa
Artikulli tjetërFotografer Balap Senior Aji Tejo Kasih Tips Fotografi Balap