Pindah Moto2! Romano Fenati Tinggalkan Banyak Rekor di Moto3

Romano Fenati | Foto; MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Romano Fenati sudah berkiprah begitu lama di kelas Moto3. Dia datang pada kejuaraan di tahun 2012 dan telah menghabiskan hampir seluruh karir internasionalnya di kelas capung itu.

Musim depan, pembalap Italia tersebut akan pindah ke Moto2 sebagai rookie bersama tim Speed ​​Up. Walaupun di akhir balapan Moto3 nya ini dia tidak juga meraih gelar juara dunia, akan tetapi Fenati memiliki banyak rekor.

NHKhelm

Pertama dan terpenting, jumlah kemenangan. Dari Jerez 2012 hingga Silverstone 2021, Romano Fenati telah menang 13 kali, dua kali lebih banyak dari juara dunia Moto3 2017 Joan Mir.

Romano Fenati | Foto; MotoGP

Untuk podium juga, Fenati sudah raih 29 trofi, lebih banyak dari rekan senegaranya Enea Bastianini (24). Tapi bukan spesialis kualifikasi, ia hanya memiliki 7 pole yang menempatkannya jauh di belakang Jorge Martin 20.

Tapi pebalap Italia itu adalah bintang di hari Minggu. Dia kerap meraih lap tercepat dalam balapan. Catatannya adalah 15 kali, unggul 6 angka di depan Aron Canet.

Juara Moto3:

  1. Romano Fenati (13)
  2. Joan Mir (11)
  3. Luis Salom (9)

Podium Moto3:

  1. Romano Fenati (29)
  2. Enea Bastianini (24)
  3. Alex Rins (23)

Lap Terbaik Moto3:

  1. Romano Fenati (15)
  2. Aron Canet (9)
  3. Brad Binder, Jaume Masia, Alex Marquez (7)
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakRookie Jepang Tambah Kontrak, Pasukan Yamaha WSBK Tetap!
Artikulli tjetërToprak Razgatlioglu Bisa Juara Dunia di Argentina, Asal…