Pembalap Wanita Maria Herrera Berhasil Amankan Satu Tempat Di Tim AGR Untuk 2017

Hererra amankan satu tempat di tim AGR musim depan | foto: motorsport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net Maria Herrera pembalap wanita yang berhasil amankan satu tempat di tim AGR untuk Moto3 musim depan. Pembalap Spanyol 20 tahun ini, akan terus menggunakan mesin KTM musim depan, dan tergabung dengan skuad MH6.

Maria Herrera alami musim yang sulit sepanjang musim 2016, dimana ia hanya berhasil mengumpulkan total 9 poin saja dari 17 balapan, finish di posisi ke-14 merupakan pencapaian terbaiknya di musim ini. Herrera saat ini menempati urutan ke-31 papan klasemen Moto3.

NHKhelm

“Pertama, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Karlos Arginano [bos tim] untuk kesempatan ini,” kata Herrera. “Saya punya cukup banyak masalah di balapan musim ini, dan semua orang tahu akan hal itu, dan kesempatan yang diberikan ini tentu akan memberikan saya motivasi lebih,” tambahnya.

“Tentu saya akan mantap menatap musim 2017, karena saya tahu saya akan memiliki semua yang terbaik di garasi. Suasana di AGR sungguh menakjubkan dan kami akan melakukan yang terbaik untuk mencapai hasil terbaik seperti apa yang kita inginkan di musim depan,” tegas Hererra yang mantap menatap musim baru.

Dengan Hererra akan kembali ikuti balapan satu musim penuh di Moto3, menjadikan ia pembalap perempuan kelima di ajang balapan ini, dengan Ana Carrasco yang berhasil mengikuti balapan satu musim penuh sebelum akhirnya Herrera lakukan debutnya di musim 2015. (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAprilia Tampil Beda di GP Valencia
Artikulli tjetërRossi Tak Mau Kehilangan Poin Di Valencia Agar Yamaha Juara Konstruktor
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.