Pedrosa Senang Bisa Balap Lagi dan Hormat untuk Rossi

Picture: Dani Pedrosa
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.NetDani Pedrosa mengungkapkan perasaan yang aneh saat mengikuti sesi konfernsi pers untuk putaran ke-10 MotoGP Styria yang akan berlangsung di sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria (8 Agustus).

“Ini adalah perasaan yang aneh, kembali dan berbicara di depan media, melihat perubahan akibat Covid dan hal-hal lain yang tetap sama dalam persiapan untuk GP,” kata Pedrosa dilansir dari corsedimoto.

NHKhelm
Dani Pedrosa | Foto: MotoGP

Akan tetapi pembalap asal Spanyol yang telah pensiun pada akhir musim 2018 itu mengaku senang bisa tampil lagi dalam balapan resmi. “Saya senang bisa kembali, terima kasih KTM atas kesempatannya,” tambah runner-up dunia tiga kali itu.

Disisi lain, Pedrosa yang akan tampil sebagai wildcard ini tanpa target dan tujuan khusus. “Untuk saat ini hanya balapan, kami akan melihat apakah kami mempelajari apa yang kami butuhkan atau tidak dan kami akan mengevaluasinya dengan tepat,” harapannya.

Picture: Dani Pedrosa

Soal keputusan Rossi yang akan pensiun pada musim ini, Pedrosa pun ikut berkomentar. “Tentu saja ini hari yang menyedihkan untuk Rossi yang telah berada di sini untuk waktu yang lama,”

“Dia ada di sini sebelum saya, saya berlari bersamanya dan mencoba menangkapnya, ketika saya berhenti dia masih melanjutkan! Saya memiliki banyak kenangan indah dengannya, ada banyak rasa hormat untuknya,” tutup Pedrosa.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIni Alasan Rossi Tidak Mau Balap dengan Timnya Sendiri
Artikulli tjetërDe Atun Merasa Semakin Nyaman Dengan Bebek