P10, Ternyata Pedrosa Belum Main Agresif dan Cari Aman Saja

Dani Pedrosa | Pic: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.NetDalam Kejuaraan Dunia MotoGP putaran ke-10 Grand Prix Styria yang berlangsung di sirkuit Red Bull Ring, Spielbreg, Austria (8/8), wildcard Dani Pedrosa berhasil finis 10 besar.

Hasil yang membuat pujian kepada pembalap penguji KTM berusia 35 tahun itu. Mengawali start dari baris kelima, Pedrosa sempat tergelincir pada tikungan ketiga lap ketiga. Red flag pun dikibarkan!

NHKhelm
Dani Pedrosa | Pic: MotoGP

Pasalnya motor RC16 Pedrosa yang masih tergeletak di lintasan ditabrak oleh Lorenzo Savadori (Aprilia Gresini). “Setelah start pertama saya melakukannya dengan cukup baik, tetapi pada lap ketiga saya kehilangan kendali di depan,” kata Pedrosa dilansir dari speedweek.

“Saya tidak tahu mengapa itu terjadi, sayangnya motornya mogok di tengah lintasan dan sayangnya Savadori tidak dapat menghindarinya dan kami menyebabkan kekacauan di lintasan. Saya harap fisiknya baik-baik saja dan tidak ada yang patah,” tambahnya.

Dani Pedrosa | Foto: MotoGP

Dani Pedrosa juga mengungkapkan dalam balapan setelah restart dirinya main aman dan tidak memaksakan diri harus di depan. Dia mencoba lebih berhati-hati yang terpenting menyelesaikan balapan.

“Setelah insiden di balapan pertama, saya berkata pada diri sendiri ‘Ayo akhiri balapan ini’. Jadi saya lebih berhati-hati di awal, saya tidak mengemudi dengan agresif lagi. Saya juga tidak menekan terlalu keras di beberapa lap pertama, jadi saya kehilangan banyak waktu di awal,” tutup pembalap Spanyol itu.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakIni Sebab Pecco Bagnaia Merosot Setelah Start Ulang
Artikulli tjetërValentino Rossi Sudah Puas Finis di Posisi 13