Moncernya Alonso Lopez di Moto2 2022, Baru Dipercaya Tim Sejak Ronde 7 Tapi Sikat 2 Kemenangan

Alonso Lopez saat podium di Malaysia. | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Nama Alonso Lopez Gonzalez di ajang balap Moto2 Dunia sepertinya mulai naik pamornya. Bagaimana tidak, pembalap berusia 20 tahun ini mampu bertengger di posisi ke-8 klasemen akhir meski hanya mengikuti 14 ronde saja.

Jadi pada ronde 1-6, Alonso Lopez belum mendapat kepercayaan untuk bisa tempur di ajang Moto2 Dunia. Barulah pada ronde 7 di Le Mans-Prancis sampai dengan ronde final di Valencia, Alonso Lopez dapat kepercayaan dari tim Beta Tools Speed Up.

NHKhelm

Alonso Lopez yang lahir di Madrid, Spanyol ini menggantikan posisi Romano Fenati yang didepak dari timnya. Akhirnya Alonso Lopez dapat kembali bertandem dengan Fermin Aldeguer yang juga merupakan tandemnya di FIM CEV Moto2 musim 2021.

Aksi Alonso Lopez Gonzalez memakai helm NHK GP R Tech. | Foto : MotoGP

Membalap pada 14 ronde tersisa, Alonso Lopez yang menggunakan helm NHK GP-R Tech berhasil dua kali jadi jawara yaitu di Misano-Italia dan Phillip Island-Australia. Selain itu, Alonso juga berhasil meraih 3 kali podium.

Alonso Lopez sendiri sempat menjadi lawan sengit Pedro Acosta dalam perebutan gelar rookie of the year Moto2 musim 2022 ini. Tetapi Alonso Lopez kan tidak full series, jadi gagal meraih gelar tersebut.

Menariknya disini adalah, Alonso Lopez dapat menyingkirkan nama Fermin Aldeguer yang sempat melejit di awal musim. Fermin yang jawara FIM CEV Moto2 di musim 2021 sedangkan Alonso Lopez runner up ini hanya menduduki klasemen akhir ke-15.

Alonso Lopez pada balapan penutup di Valencia | Foto : MotoGP

Sayangnya, belum ada kepastian apakah Alonso Lopez akan diperpanjang kontraknya oleh pasukan Speed Up Boscoscuro. Sampai saat ini baru Fermin yang sudah dipastikan kontraknya untuk musim 2023.

Nah, bagi balap mania yang demen sama Alonso Lopez bisa juga nih punya helm replika darinya. Karena NHK Helmet telah merilis helma NHK GP-R Tech Street (Harian) dengan grafis Alonso Lopez.Helm tersebut bisa balap mania dapatkan dengan harga Rp.1.650.000 saja di website NHK Store yah. (***)

 

View this post on Instagram

 

A post shared by NHK Helmet (@nhkhelmet)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAwas..! Agus Kempul Comeback bersama WLM di Casytha Manahadap Seri 4 Solo
Artikulli tjetër4 Rider AHRT Siap Tempur di Final ATC Mandalika, Veda Berpeluang Tiga Besar Klasemen Akhir!
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013