Marc Marquez Sudah Kerahkan Segalanya, Dia Akui Menderita

Marc Marquez Terjatuh Saat Latihan Bebas GP Aragon
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Marc Marquez berhasil mengamankan podium kedua dalam Grand Prix Spanyol yang berlangsung di sirkuit MotorLand Aragon minggu, 12 September 2021. Pembalap Repsol Honda itu memberikan aksi yang cukup bagus dalam pertarungannya dengan Francesco Bagnaia.

Saling overtake tersaji bagitu banyak dalam dua lap tersisa. Namun hasil akhir Marquez harus mengakui keunggulan pembalap Ducati Lenovo Team itu. Meski kalah berduel, namun juara dunia delapan kali tersebut merasa cukup senang.

NHKhelm
Pertartungan Bagnaia Marquez GP Aragon

“Saya senang dengan posisi kedua ini, karena kami mengalami dua kecelakaan selama balapan. Saya manusia, pendekatan balapan itu sulit. Saya harus cepat, tetapi saya tidak ingin membuat kesalahan lagi karena kesempatan seperti itu,” kata Marc Marquez dilansir dari gp-inside.

Lebih lanjut, Marc juga menceritakan tentang strategi balapannya. “Saya mencoba segalanya. Saya mengikuti Pecco dari awal, saya bisa melihat dia mengemudi dengan sangat baik, saya tahu jika saya berada di depannya sebelum peregangan terakhir sirkuit, dia akan menyalip saya. Tapi saya sudah memberikan segalanya,” jelasnya.

Podium MotoGP Aragon 2021 | Foto : MotoGP

“Semoga para penggemar menyukai pertarungan ini, itu adalah balapan yang hebat. Saya tidak memanfaatkannya di atas motor, saya lebih menderita dari pada menikmatinya, tapi malam ini menyenangkan. Kami harus terus bekerja. Masih lama, masih ada 5 balapan tersisa untuk menyelesaikan 2021 dengan baik dan bersiap untuk 2022,” ujar pembalap Spanyol tersebut.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakRossi Sangat Senang Setelah Muridnya Pecah Telor Podium Juara
Artikulli tjetërRookie Enea Bastianini P6, Hasil Terbaiknya yang Special