Lima Gelar Juara Dunia Sudah Diraih Bersama Honda, Marc Marquez Belum Puas dan Targetkan Lebih Banyak Gelar

lima-gelar-juara-dunia-sudah-diraih-bersama-honda-marc-marquez-belum-puas-dan-targetkan-lebih-banyak-gelar
Marc Marquez ingin meraih gelar juara dunia lebih banyak lagi bersama Honda | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Marc Marquez telah mengoleksi lima gelar juara dunia MotoGP dalam enam musim terakhir bersama dengan Honda, dirinya kini mulai disejajarkan dengan para legenda MotoGP yang sudah memenangkan banyak gelar.

Marquez kini punya jumlah raihan gelar juara dunia yang sama seperti Mick Doohan dengan total lima gelar, tetapi masih kalah dari Valentino Rossi (7) dan juga Giacomo Agostini (8). Namun, banyak yang menilai bahwa Marquez yang kini masih berusia 25 tahun mampu menambah raihan gelar juara dunianya, bahkan menyusul apa yang diperoleh Valentino Rossi dan Giacomo Agostini.

NHKhelm

“Saya tak pernah pikirkan rekor karena tiap musim pasti berbeda, saya masih menyisakan kontrak dua musim dengan Honda dan dalam waktu itu saya akan berjuang meraih gelar. Di pra-musim, saya akan terus bekerja untuk meraih gelar lain, begitulah cara saya.

Saya tahu bahwa akan ada banyak tekanan, tetapi seperti pembalap top lainnya, mereka bekerja dan berjuang untuk meraih gelar. Jika berada di posisi dua itu baik, tapi tujuannya tidak tercapai. Jadi, selama saya berada di sini, saya akan berusaha menambah jumlah gelar,” ucap Marc Marquez.

The Baby Alien pertama kali mengendarai sepeda motor ketika dirinya masih berusia empat tahun, pembalap asal Spanyol ini tak pernah membayangkan keberhasilan yang dirinya capai akan mungkin terjadi, semuanya adalah mimpi yang menjadi kenyataan.

“Saya tidak pernah membayangkan ini terjadi, tetapi saya bisa katakan setiap musim adalah mimpi yang jadi kenyataan, saya hidup dengan bermimpi. Tentu, sebagai seorang pembalap MotoGP bertarung demi meraih gelar juara adalah hal yang wajar, berada di posisi teratas dan menangkan gelar adalah suatu hal yang tak bisa dibayangkan siapa pun,” papar Marquez.

“Bahkan jika Anda adalah pembalap yang berbakat dan Anda sudah memenangkan segalanya di kategori terkecil, Anda tidak dapat membayangkannya karena di MotoGP banyak sekali pembalap terbaik di dunia dan ada 19 balapan dalam satu musim, sehingga sulit jadi yang terbaik,” tambahnya. [DK]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Cabor Balap Motor Porprov Jateng 2018 (Mijen)
Artikulli tjetërMike Jones Gantikan Alvaro Bautista di MotoGP Australia, Karel Abraham Tunggangi GP17
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.