Kondisi Rossi Tak Bisa Dipastikan, Yamaha Mulai Cari Pengganti Sementara

Kondisi Rossi Tak Bisa Dipastikan, Yamaha Mulai Cari Pengganti Sementara
Michael van der Mark jadi salah satu kandidat pengganti Rossi untuk hadapi MotoGP Aragon | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Yamaha Movistar akhirnya mulai bergerak, memikirkan siapa pengganti yang layak untuk mengisi posisi Rossi untuk MotoGP Aragon akhir bulan ini, meski belum diputuskan, namun Yamaha telah mempersiapkan beberapa nama.

Sebelumnya nama pembalap tes Yamaha Katsuyuki Nakasuga dan pembalap Yamaha WorldSBK Alex Lowes mencuat sebagai salah satu kandidat pengganti Valentino Rossi, keduanya pernah membalap dengan YZR-M1 pada MotoGP musim lalu.

NHKhelm

Tetapi menurut rumor yang beredar di paddock, kini muncul nama Michael van der Mark. Pembalap berkebangsaan Belanda ini memang jadi rekan setim Lowes di tim Yamaha WorldSBK, dan jadi pertimbangan Yamaha menggantikan posisi Rossi di MotoGP Aragon jika kondisinya belum juga fit.

“Kami masih mempertimbangkan semua opsi dan keputusan akhir diperkirakan akan diambil pada Senin, pekan depan,” kata salah seorang juru bicara Yamaha kepada Crash.net, saat ditanya mengenai van der Mark.

Rossi sendiri saat ini sedang proses pemulihan, setelah alami patah tulang tibia dan fibula pada kaki kanannya saat latihan enduro pada 31 Agustus lalu, yang membuat dirinya harus absen di GP Misano akhir pekan ini.

Juara dunia sembilan kali ini akan melakukan semua yang dia bisa untuk kembali ke MotoGP Aragon, tetapi sepertinya tidak mungkin, karena proses pemulihan cederanya membutuhkan waktu 30-40 hari.

“Jelang menghadapi GP Aragon akan ada waktu tiga minggu setelah kecelakaan yang saya alami, jadi akan sulit, tetapi kami akan coba semaksimal untuk segera kembali ke lintasan,” kata Rossi kepada salah satu TV Italia, Kamis (07/9) waktu setempat.

Keinginan Rossi untuk kembali balapan tampaknya akan menemui hambatan, meski pihak Yamaha Movistar belum memutuskan dan menanyakan kepada Rossi mengenai kondisi dan kesiapannya untuk menghadapi balapan pada 22-24 September. [Deni]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakTampil Dengan Fairing Baru, Espargaro Anggap Ini Fantastis
Artikulli tjetërMeski Tampil Tidak Fit, Petrucci Mampu Tercepat di FP2
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.