Ke-9 di FP1 Jadi Awal Yang Sulit Buat Rossi?

Rossi berada di urutan sembilan sesi latihan bebas pertama | foto: gpone
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Valentino Rossi kembali kesulitan untuk berada di urutan teratas, posisinya tertinggal jauh dari rekan setimnya Maverick Vinales. Vinales tampil begitu mudah untuk berada di urutan pertama, sedangkan buat Valentino Rossi harus bersusah payah untuk memperbaiki posisinya selama sesi latihan bebas pertama.

Valentino Rossi catatkan waktu 1menit 55.799detik, tertinggal 1.483detik dari Vinales. Namun, Rossi anggap kalau sesi latihan bebas kali ini sudah positif, dan menambahkan kalau dirinya dan tim harus bekerja lebih keras untuk lakukan perbaikan.

NHKhelm

Rossi anggap Vinales sungguh cepat, dan ia bisa langsung mengerti apa yang di inginkan motor Yamaha dengan baik. “Jujur, saya perlu mengejar ketertinggalan antara dia dengan saya (sambil tertawa). Saya tidak khawatir dengan catatan waktu dan kecepatannya, tetapi saya perlu untuk memperkecil ketertinggalan waktu untuk bisa berada di belakang Maverick,” kata Rossi.

Hasil sesi latihan yang kurang baik, Rossi menanggap kalau ada kesalahan pada ban motornya. “Keyakinan saya memang sudah di depan, tetapi masalah pada ban jadi kendalanya. Yang saya maksud ban depan baru Michelin terlalu lunak, baik dari senyawa dan kerangkanya. Jadi saya banyak bergerak saat pengereman dan saya tidak dapat masuk ke tikungan dengan cepat,” tambahnya.

Ketika ditanya soal musim ini jadi musim yang sulit dalam beberapa musim terakhir, Rossi menjawab, “Saya tidak ingat persis apa yang terjadi di musim 2013, ketika saya kembali ke Yamaha, tetapi di musim terakhir saya selalu lebih cepat dari sekarang,” ujar Rossi yang tampak masih kesulitan. (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakVinales Tercepat di FP1 MotoGP Qatar 2017
Artikulli tjetërGalang Hendra Yakin Bisa Tarung 3 Besar di AP250 ARRC 2017
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.