Kaito Toba Tinggalkan Red Bull KTM Ajo, Pindah Ke CIP Green Power

Kaito Toba resmi meninggalkan Red Bull KTM Ajo dan membela tim Cip Moto di 2021 | Foto : MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kaito Toba, pembalap Jepang berusia 20 tahun telah memastikan diri akan bergabung ke tim CIP Green Power untuk kejuaraan Moto3 musim 2021. Juara Asia Talent Cup (ATC) musim 2014 yang seangkatan dengan Wilman Hammar ini meninggalkan tim Red Bull KTM Ajo.

Toba yang sudah sejak 2017 full series di Moto3 setelah sebelumnya dua tahun di Red Bull MotoGP Rookies Cup dan FIM CEV ini berarti hanya satu tahun saja di tim Red Bull KTM Ajo. Sebelumnya, Toba membela tim Honda Team Asia selama tiga musim.

NHKhelm
Kaito Toba fix bergabung di tim Cip Moto Green Power | Foto : IG

“Laporan musim 2021, senang bergabung dengan CIP Moto Official untuk 2021 untuk balapan di Moto3,” ujar Kaito Toba dalam akun sosial medianya.

Dalam kejuaraan Moto3 Dunia, Kaito Toba sendiri prestasinya memang kurang baik. Ini terbukti dimana pada 2017 dia hanya duduk di posisi 30 klasemen akhir, lalu di 2018 ke-22 dan di 2019 ke-19. Untuk musim 2019 ini dia menduduki posisi klasemen ke-21.

Meski demikian, Toba sudah mencicipi jadi juara Moto3 dengan menjuarai putaran pembuka 2019 di sirkuit Losail, Qatar. Lalu siapa pengganti Toba di Red Bull KTM Ajo? apakah Pedro Acosta yang superior di Rookies Cup? Kita tunggu saja.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakJohn Mcphee Resmi Menetap di Petronas, Duet Dengan Darryn Binder, Pawi Kemana?
Artikulli tjetërLegenda MotoGP Giacomo Agostini Lebih Jagokan Joan Mir Ketimbang Quartararo Untuk Gelar Musim Ini
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013