Johann Zarco Percaya Diri Bisa Menang di Jerez

johann-zarco-percaya-diri-bisa-menang-di-jerez
Zarco yakin bisa menang di Jerez | Foto: gpone
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Johann Zarco percaya diri bisa meraih kemenangan di Jerez pada akhir pekan ini, hasil kurang memuaskan di Circuit of The America (COTA) jadi pemompa semangat dirinya untuk kembali ke jalur podium. Zarco yang sudah meraih podium pertamanya di MotoGP 2018, kini berambisi meraih hasil positif memasuki balapan di benua Eropa.

Target sang pembalap pun tak main-main, Zarco ingin merebut posisi puncak klasemen sementara. Musim lalu, Zarco yang baru naik kelas ke MotoGP finish di posisi keempat saat balapan di Jerez. Pembalap Tech 3 ini siap berikan kejutan dengan Yamaha.

NHKhelm

“Saya suka dengan sirkuit Jerez karena itu menyenangkan. Saya memiliki kenangan yang bagus disini, dimana saya berhasil finish di posisi keempat pada MotoGP 2017, dan saya berharap pada musim ini bisa melakukan yang lebih baik lagi,” ucap Johann Zarco.

“Setelah balapan di Austin, saya berhasil mengatasi jet lag, kondisi saya kini sudah fit dan saya siap menghadapi balapan. Saya yakin saya bisa menang di Spanyol, atau setidaknya kembali meraih podium, dan saya akan melakukan semua yang saya bisa untuk mengeluarkan potensi yang dimiliki Yamaha,” tambahnya.

Mampukah Johann Zarco meraih kemenangan di Jerez? Menarik untuk disimak. Pasalnya musim lalu para pembalap Yamaha tak mampu berbicara banyak, bahkan performa Yamaha M1 sedikit kedodoran di sirkuit ini. Hanya Zarco yang berhasil finish dengan posisi terbaik pada MotoGP 2017 di Jerez, tiga pembalap Yamaha lainnya harus tercecer. [Deni]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakTim Honda USR, Terus Gandeng Sponsor Non Racing, Dari Kopiko78, dan Bank BJB Masuk
Artikulli tjetërAndrea Dovizioso Anggap Ducati Tetap Punya Kelemahan Besar di MotoGP Musim Ini
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.