Demi Pertahankan Gelar Suzuka 8 Hours, Yamaha Turunkan Van den Mark Dan Alex Lowes

Yamaha turun dengan pembalap terbaiknya di ajang Suzuka 8 Hours tahun ini | foto: motorsport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Demi pertahankan gelar Suzuka 8 Hours di tahun ini, Yamaha turun dengan pembalap terbaiknya, salah satunya dengan memasukan nama pembalap bintang WorldSBK Michael van der Mark ke jajaran pembalapnya.

Michael van der Mark bergabung bersama tim Yamaha WorldSBK dari Honda pada awal musim ini, menggantikan pembalap Pol Espargaro yang hijrah ke tim KTM MotoGP. Espargaro sendiri juga merupakan bagian dari skuad Yamaha yang berhasil menang di Suzuka 8 Hours di tahun 2015, bersama bersama rekan satu tim Yamaha Tech-Tech 3 Bradley Smith dan pembalap Superbike Jepang Nakasuga.

NHKhelm

Bagi Van der Mark sendiri, musim 2017 akan menjadi penampilan yang ketiga di ajang Suzuka 8 Hours. Pada 2013 dan 2014, ia sukses mempersembahkan kemenangan untuk pabrikan Honda. Michael van der Mark bersama dengan Yamaha akan incar kemenangan Suzuka untuk ketiga kalinya bulan Juli ini. Van der Mark akan satu tim dengan Alex Lowes dan pembalap Jepang Katsuyuki Nakasuga di YZF-R1 #21.

“Saya sangat menantikan balapan di Suzuka 8 Hours lagi. Saya telah balapan di sana selama empat tahun dan dua kali menang. Jadi, ini akan menjadi event yang benar-benar istimewa bagi saya untuk kembali dan melakukannya dengan Yamaha,” kata Van der Mark.

“Kami punya tim yang sangat kuat. Saya akan memberikan segalanya untuk mencoba dan memenangi balapan lagi. Saya ingin memberikan (kemenangan) istimewa untuk Yamaha dan semua fans,” tambahnya.

Yamaha juga akan menurunkan motor keduanya di Suzuka 8 Hours, dengan pembalap Broc Parkes, Marvin Fritz dan Kohta Nozane, akan memperkuat #7 YART. Trio pembalap ini tempati urutan kedua di di Le Mans 24 Hours tahun ini, dan urutan ketiga di Oschersleben 8 Hours, dan saat ini mereka menempati peringkat keempat dalam klasemen sementara Endurance World Championship (EWC). (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakBuat Rea Kemenangan Lebih Penting, Ketimbang Patahkan Rekor Sykes
Artikulli tjetërSetelah Kembali Turun di Kejurnas IRS, Syahrul Amin Juga Bakal Tampil di Motoprix
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.