Darryn Binder Sadar Diri Sulit Bertahan di MotoGP! Moto2 Pun Bisa Jadi Solusi

Darryn Binder | Pic: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Darryn Binder menjadi sedikit pembalap yang berani melompat langsung dari Moto3 ke MotoGP. Pembalap Afrika Selatan itu menerima tantangan dari WithU RNF Yamaha Team.

Sebagai rookie, Darryn awalnya menunjukkan aksi yang cukup bagus. Dia berhasil finis 10 besar di Mandalika. Itu jadi poin pertama. Lanjut lagi finis ke-12 di Catalunya yang menjadi poin keduanya.

NHKhelm

Meski begitu, saat ini adik dari pembalap KTM Brand Binder itu hanya berada di posisi ke-21 klasemen sementara. Nah, melihat peluangnya di musim depan, ia mengaku tidak yakin akan bertahan di kelas utama.

Darryn Binder | Pic: MotoGP

Apa lagi RNF akan hijrah dari Yamaha ke Aprilia. Meskipun belum diputuskan nasibnya, namun Darryn sudah ancang-ancang untuk langkah yang akan diambilnya. Seperti mencari peluang di Moto2 yang menjadi target selanjutnya.

“Saya merasa sampai sekarang bahwa saya mungkin memiliki kesempatan untuk mempertahankan tempat saya. Tapi saya tahu bahwa ada lebih banyak pengendara daripada sepeda yang tersedia saat ini. Tentu saja saya berada di urutan terbawah, saya tidak bercanda,” kata Darryn.

“Saya berharap untuk mengetahui dengan tepat apa yang terjadi selama liburan musim panas. Jika tidak ada kemungkinan di MotoGP, saya harus melihat opsi apa yang saya miliki di Moto2. Itu akan menjadi prioritas saya berikutnya,” jelasnya dilansir dari speedweek.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHonda Sulit Dikendarai, Pol Espargaro Sebut Pengembangannya Lambat!
Artikulli tjetërTerungkap Penyebab Enea Bastianini “Loyo” di Tiga Balapan Terakhir