Cal Crutchlow Tetap Menjadi Penguji Yamaha sampai 2023

Cal Crutchlow | Pic: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Cal Crutchlow resmi pensiun dari kompetisi MotoGP secara reguler pada akhir 2020. Setelah itu dia melanjutkan karirnya sebagai pembalap penguji Yamaha. Tapi musim lalu dia kembali balapan.

Itu saat Crutchlow di plot sebagai pembalap pengganti rider utama Yamaha yang cidera. Saat itu pembalap Inggris tersebut sempat tampil di GP Styria, Austria, Donington dan Aragon. Tahun ini dia akan tetap bersama pabrikan Yamaha.

NHKhelm
Cal Crutchlow | Pic: MotoGP

Bahkan, Monster Energy Yamaha MotoGP telah mengkonfirmasi bahwa Cal Crutchlow akan tetap menjadi Test Rider Yamaha sampai tahun 2023. Saat ini Crutchlow sedang di Sepang untuk Shakedown dan Tes Resmi.

Saya senang menghabiskan dua tahun ke depan dengan tim Monster Energy Yamaha MotoGP sebagai Test Rider Resmi mereka lagi. Saya pikir masuk akal bagi semua pihak yang terlibat untuk melanjutkan hubungan kerja baik kami dari tahun lalu. Saya akan masukkan lagi 100% ke dalamnya,” ungkap Cal Crutchlow.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Tes Shakedown Sepang: Raul Beri Kejutan, Honda Belum Hadir
Artikulli tjetërDuo Rookie Tampil Bagus, Bos Tech3 KTM Tidak Mau Berlebihan