Cal Crutchlow Masih Belum Menyerah Meski Tambil Buruk di 5 Seri Awal MotoGP 2020

Cal Crutchlow Masih Belum Menyerah Meski Tambil Buruk di 5 Seri Awal MotoGP 2020 |Foto: MotoGP
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pembalap yang akan meninggalkan tim LCR Honda di musim 2021, Cal Crutchlow menegaskan dirinya masih belum menyerah dari perebutan gelar juara MotoGP 2020 meski meraih hasil buruk di 5 seri awal MotoGP 2020.

Pembalap asal Inggris tersebut kini bertengger di urutan ke-21 di klasemen sementara MotoGP 2020. Cal Crutchlow saat ini tercatat hanya bisa meraih tujuh poin saja dari lima seri awal musim ini.

NHKhelm

Buruknya performa Crutchlow menjadi alasan mengapa rider tersebut gagal meraih hasil manis di musim ini. Padahal, Crutchlow diharapkan mampu tampil baik sebagai pengganti Marc Marquez yang saat ini sedang dilanda cedera.

Cal Crutchlow Masih Belum Menyerah Meski Tambil Buruk di 5 Seri Awal MotoGP 2020 |Foto: MotoGP

“Saya bisa jamin bahwa saya masih cepat. Ini bukan tentang di mana saya bisa finis karena saat ini, saya hanya belum bisa menemukan perasaan dengan motornya. Dan hal tersebut tidak pernah terjadi pada saya seburuk itu, dalam waktu yang begitu lama,” ungkap Crutchlow, dilansir dari Crash, Selasa (1/9/2020).

“Padahal kami telah memahami motor jauh lebih baik di tahun-tahun lain, itulah yang saya rasa. Setiap kali saya naik motor, saya pikir kami bisa melakukan sesi yang baik. Jadi motivasi saya tinggi. Saya selalu berpikiran positif,” lanjut Crutchlow.

“Setelah sesi ketika Anda belum mendapatkan hasil terbaik, Anda menjadi kecewa, tetapi kekecewaan juga pertanda baik. Hal itu berarti Anda masih ingin melakukannya dengan baik, bukannya merasa terganggu,” tambahnya.

“Kini, jika memang saya tidak menyukainya (balapan MotoGP) dan tak mau melakukannya, saya jelas tidak akan bertahan di sini,. Mungkin saya tidak ingin naik motor tahun depan. Tapi, nyatanya saya akan tetap melakukannya,” tutupnya.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakJorge Lorenzo Dicoret Dari Kandidat Pengganti Andrea Dovizioso di Ducati
Artikulli tjetërHasil Jabar Open Road Race Team Championship 2020 (Subang)