Bos Ducati Sesumbar Moto3 Bagus Buat Ducati

Bos Ducati sesumbar Moto3 itu baik untuk tim | foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Ducati memiliki rencana untuk bisa ambil bagian di kejuaraan balap dunia Moto3, namun hal tersebut harus melalui beberapa tahapan. Ducati yakin bahwa Moto3 akan sangat baik untuk keberlangsungan tim, karena mampu menjaring bakat muda untuk bisa dijadikan pembalap utama di kelas MotoGP.

Gigi Dall’Igna yakin Moto3 jadi salah satu langkah yang baik. “Saya yakin Ducati akan lebih baik untuk bisa ikut di kejuaraan balap dunia Moto3,” kata pembalap Italia, yang sebelumnya mengawasi program gelar pemenang di kelas 125GP dan 250GP untuk merek Aprilia-Derbi-Gilera Piaggio.

NHKhelm

Gigi katakan sebelum melangkah ke proyek Moto3, lebih dulu harus selesaikan proyek MotoGP, karena di musim pertama dengan motor baru dan pembalap baru yang berambisi untuk bisa meraih gelar juara dunia MotoGP di musim pertamanya. Dall’Igna percaya membangun mesin berkapasitas kecil itu mudah tetapi rumit.

Ducati tampak serius untuk membangun proyek di kelas yang lebih kecil, setelah sebelumnya di acara peluncuran Ducati menegaskan akan membangun proyek di kelas Moto2, dan sekarang ingin bisa juga membangun proyek di Moto3, tentu ini bukan tanpa alasan meningat para pesaing di MotoGP juga lakukan hal serupa layaknya KTM yang ada di setiap kelas.

“Saya pikir Ducati memiliki banyak pengalaman dan pengetahuan, jadi saya pikir ini tak jadi masalah, dan mungkin saya pikir kita nantinya akan bekerja dengan Desmo,” tambah sang bos. (Deni)

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakSumber Production Hadiahkan Uang Ratusan Juta di Road Race Cimahi Akhir Pekan Ini
Artikulli tjetërAprilia Lebih Berikan Kepercayaan Diri Timbang Suzuki, Kata Espargaro
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.