Bos Dorna: Rossi Unik dan Tak Tergantikan!

Picture: Speedweek
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net Musim depan, tidak ada nama Valentino Rossi lagi di gird MotoGP. Pembalap asal Italia itu sudah memastikan akan pensiun di akhir musim ini setelah berkiprah selama 26 tahun.

“Karir dan kesuksesan Valentino itu unik, saya pikir dia tak tergantikan,” kata CEO Dorna , Carmelo Ezpeleta dilansir dari speedweek.com. Meski begitu, Ezpeleta yakin bahwa Kejuaraan Dunia MotoGP berdiri di atas kaki yang kokoh dan tidak akan kehilangan daya tariknya bagi penonton di trek dan di depan layar TV bahkan tanpa Rossi sebagai pembalap.

NHKhelm
Valentino Rossi | Pic: MotoGP

Sebelum Valentino Rossi, tidak ada pebalap motor terbaik dunia yang pernah berkiprah selama 26 tahun. Beberapa pahlawan GP seperti Freddie Spencer habis setelah beberapa tahun. Dan tidak ada pembalap yang sepopuler pembalap Italia berusia 42 tahun itu.

“Tidak perlu hanya memiliki satu ikon untuk waktu yang lama. Mari kita ingat, Kenny Roberts sangat dominan di Kejuaraan Dunia 500cc 1978-1980, kemudian Amerika lainnya seperti Lawson, Mamola, Rainey, Spencer dan Schwantz datang. Kemudian Australia lebih unggul, dengan Doohan dan Gardner, kemudian dengan Stoner. Selalu ada generasi yang berbeda,” ungkap Ezpeleta.

bos-dorna-inginkan-adanya-format-baru-pada-tes-motogp-2018
Carmelo Ezpelata CEO Dorna | Foto : MotoGP

Disisi lain, nama Marc Marquez muncul sebagai salah satu pewaris kejayaan Valentino Rossi. Tapi saat ini pembalap Repsol Honda Team itu masih berjuang untuk kembali ke performa terbaiknya. “Saya tidak tahu kapan persaingan pengganti Rossi akan dimulai,” ujar Ezpeleta lagi.

“Perhatian utama Marc saat ini adalah menjadi kompetitif seperti di masa lalu. Saya berharap itu membuatnya. Jika dia berhasil dalam hal itu, dia dapat mencapai semua yang telah dia tetapkan sebagai tujuan,” jelas bos Dorna tersebut.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakToprak Razgatlioglu: Kita Menyerang Seperti Anjing Lapar!
Artikulli tjetërOliveira Siap Tampil dalam Balapan 24 Jam di Catalunya